Manchester United Siap Menjual Harry Maguire Demi Jemput Mason Mount?
Asad Arifin | 2 Juni 2023 13:06
Bola.net - Banyak hal dapat terjadi dalam bursa transfer musim panas ini, termasuk kepindahan Mason Mount. Pemain Chelsea tersebut dikabarkan tertarik untuk pindah ke Manchester United.
The Red Devils dengan The Blues tampaknya berselisih £30 juta dalam menilai Mount. Namun United siap membayarkan Harry Maguire senilai £10 juta untuk meninggalkan Old Trafford musim panas ini.
Maguire di sini dapat bertindak sebagai pelengkap dalam langkah gelandang Chelsea itu untuk bergabung dengan MU. Kini kapten United itu bukan menjadi pilihan bek tengah utama setelah adanya Raphael Varane dan Lisandro Martinez.
Harry Maguire masih terikat kontrak selama dua tahun lagi bersama United. Sekarang, laporan dari The Sun menunjukkan bahwa Maguire dapat menjadi bagian dari kesepakatan untuk membawa Mount ke Old Trafford.
Mount Jadi Target Prioritas MU
Mason Mount memang belum menyetujui kontrak baru di Chelsea, meski sudah banyak tawaran dari The Blues dan kontraknya dengan Chelsea berakhir pada Juni 2024. Gelandang Inggris ini menarik minat besar dari banyak klub top Premier League.
United dan Liverpool dianggap sebagai favorit untuk mendapatkan tanda tangannya untuk musim depan. Namun The Red Devils tampaknya paling siap untuk bertindak sesuai minat mereka. United sekarang siap meningkatkan pengejaran sang pemain setelah final Piala FA hari Sabtu (3/6/2023) melawan Manchester City.
Manajer MU, Erik ten Hag mengidentifikasi Mount sebagai salah satu target transfer prioritasnya, dan para petinggi klub sangat ingin menyelesaikan bisnis ini. Namun, masih ada sedikit biaya yakni £85 juta yang dibutuhkan untuk membawa Mount ke United, sedangkan MU ingin di £55 juta saja.
Pochettino Rombak Skuad Chelsea
Soal tertarik atau tidaknya The Blues membawa Maguire ke Stamford Bridge adalah soal lain. Mereka saat ini akan menjalani pembersihan massal dari skuad mereka yang membengkak, dengan bek tengah Trevoh Chalobah dan Kalidou Koulibaly, serta César Azpilicueta, diyakini termasuk di antara mereka yang diperkirakan akan pergi.
Mauricio Pochettino memang mencoba untuk mengontrak Maguire sebelumnya, ketika pemain itu masih di Hull. Namun, kala itu Leicester menawarkan proposal yang lebih menguntungkan.
Sumber: Dailymail.co.uk
Penulis: Etza Niki Thalita (Peserta Magang Merdeka 2023)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Harus Ada Pemain yang Pergi jika Barcelona Ingin Pulangkan Messi
- 4 Pemain Real Madrid yang Mungkin Memainkan Laga Terakhirnya untuk Klub Pekan Ini
- RESMI Gabung PSIS Semarang, Misteri Tanggal Lahir Paulo Gali Freitas Terpecahkan!
- Thomas Doll Ungkap Kriteria Calon Pemain Asing Persija Jakarta
- Arema FC Klaim Dapatkan 2 Bintang Muda Persija Jakarta
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Romelu Lukaku Balik, Chelsea Bakal Punya 'Erling Haaland' Sendiri!
Liga Inggris 1 Juni 2023, 21:00 -
Chelsea Persilakan Manchester City Rayu Mateo Kovacic
Liga Inggris 1 Juni 2023, 05:55
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40