Manchester United Siap Dengarkan Tawaran untuk Marcus Rashford
Serafin Unus Pasi | 30 April 2024 22:51
Bola.net - Rumor baru beredar seputar masa depan Marcus Rashford. Manchester United dikabarkan sudah ambil ancang-ancang berpisah dengan sang penyerang.
Rashford sudah hampir sembilan tahun memperkuat Manchester United. Ia debut di lini serang Setan Merah pada awal 2016 silam saat menghadapi Mitdjylland pada ajang Liga Europa.
Setelah tampil gacor di musim 2022/2023, performa Rashford menurun drastis di musim 2023/2024. Alhasil banyak yang mendesak agar Rashford segera pergi dari Old Trafford.
Dilansir ESPN, transfer Rashford di musim panas nanti berpotensi terjadi. Karena Manchester United siap berpisah dengan sang pemain.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Sebenarnya Enggan Dilepas
Menurut laporan tersebut, manajemen Manchester United enggan melepaskan Rashford.
Mereka menilai Rashford adalah ikon klub, mengingat ia adalah contoh sukses akademi Manchester United dalam mengorbitkan pemain muda.
Namun mereka dikabarkan mulai resah dengan performa Rashford yang tidak kunjung membaik. Sehingga mereka mulai mempertimbangkan untuk menjualnya.
Siap Diuangkan
Menurut laporan tersebut, manajemen Manchester United benar-benar siap untuk menguangkan Rashford di musim panas nanti.
Mereka akan melepaskan sang pemain jika ada tawaran besar masuk. Ini disebabkan kontrak Rashford masih cukup panjang di MU.
Namun jika dibandingkan dengan rumor yang beredar, nilai tuntutan MU untuk Rashford saat ini sudah turun. Mereka siap melepaskannya di kisaran 70 juta pounds saja di musim panas nanti.
Ada Peminat
Menurut laporan yang beredar, ada beberapa klub yang berminat untuk mengamankan jasa Rashford.
PSG dan beberapa klub Arab Saudi dilaporkan siap untuk menampung Rashford di musim panas nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Max Kilman Jadi Target Transfer Serius Manchester United
Liga Inggris 29 April 2024, 22:33 -
Performa di MU Belum Maksimal, Antony: Bukan Karena Label Harga!
Tim Nasional 29 April 2024, 22:12 -
Manchester United Kembali Incar Bek Crystal Palace Ini
Liga Inggris 29 April 2024, 18:40 -
Ajax Amsterdam Nantikan Kepulangan Erik Ten Hag
Liga Inggris 29 April 2024, 18:20 -
Rafael Leao Digosipkan akan Dijual ke MU, AC Milan: Kata Siapa Tuh?
Liga Italia 29 April 2024, 17:53
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39