Manchester United Seriusi Perburuan Striker Benfica Ini
Serafin Unus Pasi | 11 Februari 2022 18:54
Bola.net - Sebuah rumor baru beredar mengenai aktivitas transfer Manchester United. Setan Merah dilaporkan akan mencoba merekrut Darwin Nunez dari Benfica.
Membeli striker menjadi agenda Manchester United di musim panas nanti. Mereka butuh sosok yang menggantikan Edinson Cavani yang bakal cabut di bursa transfer nanti.
Saat ini MU sudah memulai perburuan mereka. United dilaporkan lebih memprioritaskan transfer striker muda agar bisa jadi investasi jangka panjang.
A Bola mengklaim bahwa Manchester United mengarahkan radar mereka ke Portugal. Mereka tertarik merekrut Darwin Nunez dari Benfica.
Simak rencana transfer Mu di bawah ini.
Striker Potensial
Laporan itu mengklaim MU cukup serius mencoba merekrut Nunez. Karena sang striker punya potensi yang luar biasa besar.
Musim ini ia sangat tajam di lini serang Benfica. Ia membuat total 21 gol dari 26 penampilan bersama Las Aguilas.
Usianya juga masih 22 tahun. Jadi Manchester United menilai ia bisa jadi investasi yang tepat untuk mereka.
Harga Super Mahal
Menurut laporan yang sama, MU tidak akan mudah untuk membajak Nunez. Karena Benfica memproteksi sang striker.
Baru-baru ini, manajer Benfica, Jorge Jesus mengatakan bahwa jika Nunez pergi, maka ia akan jadi penjualan termahal sepanjang sejarah Benfica.
Sebagai informasi, rekor penjualan termahal Benfica ada di penjualan Joao Felix ke Atletico Madrid dengan harga 125 juta Euro. Jadi MU harus siap keluar uang di atas itu untuk merekrutnya.
Pesaing
Laporan itu juga mengklaim bahwa MU tidak sendirian. Ada tiga klub lain yang juga meminati jasa Nunez.
Mereka adalah Bayern Munchen, Borussia Dortmund dan AC Milan. Namun di antara tiga klub itu, MU disebut menjadi yang paling berpeluang mendatangkan sang pemain.
Klasemen Premier League
(A Bola)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luis Diaz Gagal, Manchester United Incar Rising Star West Ham Ini
Liga Inggris 10 Februari 2022, 22:34 -
Nego Kontrak Baru Youri Tielemans Gagal, MU Siaga Satu
Liga Inggris 10 Februari 2022, 21:36 -
Ketimbang Bellingham atau Rice, MU Disarankan Angkut John McGinn
Liga Inggris 10 Februari 2022, 21:13 -
Ada Luis Enrique di Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 10 Februari 2022, 20:49 -
Manchester United Umumkan Sponsor Baru, Dapat Dana Segar Rp467 Milyar per Tahun
Liga Inggris 10 Februari 2022, 20:30
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39