Manchester United Menangi Derby Manchester, Lindelof: Hmm Sudah Kuduga!
Serafin Unus Pasi | 8 Maret 2021 17:20
Bola.net - Bek Manchester United, Victor Lindelof mengaku tidak kaget timnya menang melawan Manchester City semalam. Ia menilai United memang memiliki kualitas untuk mengalahkan sang tetangga.
Kemarin malam, Manchester United bertandang ke Etihad Stadium. Mereka menghadapi Manchester City di pertandingan pekan ke-27 EPL.
Sebelum laga United sebenarnya tidak diunggulkan menang karena performa mereka yang lagi tidak stabil. Namun tidak disangka-sangka, Setan Merah sukses membawa pulang tiga poin dari Etihad Stadium.
Lindelof mengaku tidak kaget timnya bisa menang di laga ini. "Kami selalu percaya diri sebelum memainkan sebuah pertandingan," buka Lindelof kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Kualitas Mumpuni
Lindelof mengakui bahwa Man City bukanlah lawan yang enteng bagi MU. Namun ia menilai kemenangan di Etihad Stadium itu menunjukkan bahwa Setan Merah bukan tim yang bisa dianggap sebelah mata.
"Kami tahu bahwa kami bisa mengalahkan tim manapun. Hari ini, kami memainkan pertandingan yang sulit karena kami berhadapan dengan tim yang sangat bagus,"
"Namun kami berhasil menang dan itu menunjukkan bahwa kami adalah tim yang hebat dan itu juga menunjukkan kemampuan kami di atas lapangan,"
Jaga Konsistensi
Lindelof sendiri berharap agar Manchester United tidak lengah usai meraih kemenangan ini.
Ia ingin Setan Merah bisa menjaga konsistensi permainan mereka dan meraih lebih banyak kemenangan.
"Kami harus terus bekerja keras dan semoga kami bisa mendapatkan lebih banyak kemenangan," ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United ditunggu sebuah laga krusial di tengah pekan nanti.
Setan Merah dijadwalkan menghadapi AC Milan di pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Europa.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man City Terlalu Tangguh untuk MU? Solskjaer: Laga Sempurna!
Liga Inggris 7 Maret 2021, 17:00 -
Man City Diprediksi Bisa Bantai MU di Etihad, Ini Skornya
Liga Inggris 7 Maret 2021, 15:00
LATEST UPDATE
-
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06 -
Profil Igor Tudor: Kembalinya Sang Mantan ke Juventus
Liga Italia 24 Maret 2025, 20:51 -
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39 -
Manchester United Bakal Korbankan 3 Pemain untuk Beli Striker Baru
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:19 -
Timnas Indonesia Memang Kuat, Tapi Bahrain Datang untuk Menang!
Tim Nasional 24 Maret 2025, 19:11
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23