Manchester United Masih Minati Ruben Neves, Tapi...
Serafin Unus Pasi | 20 Agustus 2021 18:00
Bola.net - Sebuah gosip baru beredar mengenai ketertarikan Manchester United terhadap Ruben Neves. Setan Merah diklaim masih menaruh hati terhadap gelandang Wolverhampton tersebut.
Di sisa bursa transfer ini, Manchester United dirumorkan ingin membeli satu pemain baru. Ole Gunnar Solskjaer diberitakan membutuhkan gelandang bertahan baru di tim mereka.
Sepanjang musim panas ini ada beberapa nama yang dikaitkan dengan Setan Merah. Salah satunya adalah gelandang milik Wolverhampton, Ruben Neves.
90min mengklaim bahwa United masih tertarik untuk mendatangkan Neves. Mereka masih akan mengupayakan transfer sang gelandang di musim panas ini.
Simak situasi transfer Neves di bawah ini.
Sesuai Kriteria
Menurut laporan tersebut, Manchester United sangat tertarik untuk mengamankan jasa Neves.
Mereka menilai Neves memiliki kemampuan yang mereka butuhkan. Ia piawai dalam mengover pertahanan dan bisa aktif maju membantu serangan.
Selain itu ia juga sudah teruji di Premier League, sehingga MU menilai sang gelandang adalah target idaman untuk lini tengah mereka.
Cari Uang
Namun laporan itu mengklaim bahwa Manchester United belum pede untuk mengamankan jasa Neves di sisa bursa transfer ini.
Ini dikarenakan Neves memiliki mahar transfer sekitar 40 juta pounds. Sementara dana transfer MU saat ini kurang dari angka itu.
Jadi MU masih mengupayakan menjual beberapa pemain agar mereka memiliki dana untuk mendapatkan jasa Neves di musim panas ini.
Beli Tiga Pemain
Manchester United sepanjang musim panas ini sudah mendatangkan tiga pemain baru.
Mereka menghabiskan 135 juta Euro untuk mendatangkan Tom Heaton, Jadon Sancho dan Raphael Varane.
(90min)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klub Championship Ini Terdepan Dapatkan Amad Diallo?
Liga Inggris 19 Agustus 2021, 21:16 -
Uang Habis, Manchester United Undur Diri dari Bursa Transfer
Liga Inggris 19 Agustus 2021, 20:52 -
Kieran Trippier ke Manchester United? Kecil Sekali Kemungkinannya!
Liga Inggris 19 Agustus 2021, 20:42 -
Soal Klub Baru Amad Diallo, Begini Preferensi Manchester United
Liga Inggris 19 Agustus 2021, 20:30
LATEST UPDATE
-
Digeprek Australia, Patrick Kluivert Minta Timnas Indonesia Move On
Tim Nasional 20 Maret 2025, 21:22 -
RESMI! Daftar 4 Negara yang Sudah Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 20 Maret 2025, 19:54
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40