Manchester United Kini Lirik Carlos Bacca

Editor Bolanet | 28 Mei 2015 16:28
Manchester United Kini Lirik Carlos Bacca
Carlos Bacca (c) AFP
- Manchester United dirumorkan sedang mengejar pemain , Carlos Bacca. Menurut laporan yang diturunkan Metro.co.uk,  'Setan Merah' siap menggelontorkan dana 21 juta pounds.

Manchester United dipastikan akan melakukan belanja di bursa transfer musim panas ini. Sementara itu, Louis van Gaal dikabarkan sedang membutuhkan penyerang untuk menghadapi musim depan. MU disebutkan siap menggelar negosiasi untuk mendatangkan striker berdarah Kolombia tersebut ke Old Trafford.

Bacca adalah pemain Sevilla yang berhasil mengantarkan Sevilla menjuarai Liga Europa di dua tahun terakhir. Saat melawan Dnipro dini hari tadi (28/5), penyerang 28 tahun tersebut memborong dua gol dalam kemenangan 3-2. Dan sepanjang musim ini, Bacca telah mengumpulkan 28 gol di semua kompetisi.

United bukan satu-satunya yang menginginkan Bacca. AC Milan dan Roma disebut juga tertarik dengannya.[initial]

 (mtr/shd)