Manchester United Kalah, Donny van de Beek Malah Buat Sejarah Baru
Serafin Unus Pasi | 20 September 2020 02:20
Bola.net - Manchester United harus menelan kekalahan pahit di pertandingan pertama mereka di EPL. Namun di laga ini, sang pemain baru, Donny van de Beek justru mencatatkan sejarah baru.
Manchester United melakoni laga perdana mereka di EPL kemarin malam. Crystal Palace adalah lawan yang harus mereka hadapi.
Dijagokan menang, Setan Merah malah tersungkur di Old Trafford. Mereka kalah 3-1 dari sang tamu.
Satu-satunya gol di laga itu dicetak oleh pemain baru mereka, Donny van de Beek. Sang gelandang masuk sebagai pemain pengganti di laga itu.
Meski timnya kalah, Van de Beek malah mencatatkan sejarah baru di skuat Setan Merah. Apakah itu? Simak informasinya di bawah ini.
Gol Debutan
Menurut data Opta Joe, Van de Beek resmi menyandang status pemain elit di Manchester United.
Dari seluruh pemain yang pernah membela United, hanya ada 19 pemain yang mencetak gol di laga debut EPL mereka.
Van de Beek menjadi pemain ke-20 yang resmi mencetak gol di laga debutnya di ajang EPL sebagai pemain MU.
Lebih Spesial
Catatan Van de Beek semakin spesial, karena ia masuk dari bangku cadangan.
Dari total 20 pemain MU yang mencetak gol di laga debut EPLnya, hanya ada 10 pemain yang mencetak gol saat masuk sebagai pemain pengganti seperti Van de Beek.
Salah satu pemain yang mencetak gol debutnya sebagai pemain pengganti adalah penyerang MU, Anthony Martial yang mencetak gol debutnya ke gawang Liverpool saat tiba di MU tahun 2015 silam.
Laga Berikutnya
Manchester United tidak bisa berdiam diri lama.
Setan Merah harus segera bangkit karena di tengah pekan nanti mereka ditunggu oleh Luton di ajang Carabao Cup.
(Opta Joe)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Manchester United vs Crystal Palace di Mola TV
Liga Inggris 19 September 2020, 21:30 -
Jadwal Siaran Langsung MU vs Crystal Palace di Mola TV
Liga Inggris 19 September 2020, 20:47 -
Jadwal Siaran Langsung Premier League di NET TV Pekan Ini, 19 dan 20 September 2020
Liga Inggris 19 September 2020, 17:58 -
4 Pemain Crystal Palace yang Bisa Bikin Malu Manchester United di Old Trafford
Liga Inggris 19 September 2020, 15:37 -
5 Pemain Kunci Manchester United untuk Menggilas Crystal Palace
Liga Inggris 19 September 2020, 15:05
LATEST UPDATE
-
Misi Harry Kane Mengejar Rekor Shearer: Liverpool Jadi Pilihan Utama?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 10:15 -
Kapan Live Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026?
Tim Nasional 25 Maret 2025, 10:13 -
Dragan Talajic: Mantan Kiper yang Kini Tangani Timnas Bahrain
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:57 -
Panduan Lengkap Nonton Timnas Indonesia vs Bahrain 25 Maret 2025
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:55 -
Cara Nonton Timnas Indonesia vs Bahrain di Vision+ Mulai Pukul 20.00 WIB
Tim Nasional 25 Maret 2025, 09:30 -
One Piece x Borussia Dortmund: Luffy dan Kawan-Kawan Ramaikan Bundesliga
Bundesliga 25 Maret 2025, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23