Manchester United Impor Bek Tengah Baru dari Jerman?
Serafin Unus Pasi | 20 November 2023 20:00
Bola.net - Rumor perburuan bek tengah baru Manchester United kembali berlanjut. Setan Merah dikabarkan akan mencoba merekrut bek milik RB Leipzig, Castello Lukeba.
Di musim dingin nanti, Manchester United akan membeli bek tengah baru. Erik Ten Hag butuh tambahan tenaga di lini pertahanan mereka setelah Lisandro Martinez mengalami cedera.
MU dikabarkan fokus merekrut bek tengah berusia muda. Karena mereka ingin bek ini bisa jadi tumpuan lini pertahanan mereka untuk waktu yang lama.
Dilansir Bild, MU kini mengarahkan radar mereka ke Jerman. Mereka ingin membajak Castello Lukeba dari RB Leipzig.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Bek Potensial
Menurut laporan itu, Manchester United saat ini kesengsem berat pada sosok Lukeba.
Sang bek baru bergabung dengan Leipzig dari Lyon di musim panas kemarin. Namun dalam waktu yang relatif singkat, ia berhasil menjadi andalan di jantung pertahanan Die Roten Bullen.
Dengan usianya yang masih menginjak 20 tahun, ia diyakini bakal jadi pemain top di masa depan. Jadi MU akan mencoba untuk merekrutnya.
Bakal Sulit
Namun laporan yang sama mengklaim bahwa Manchester United bakal menemukan kesulitan besar untuk membajak Lukeba.
Sang bek masih terikat kontrak jangka panjang di Red Bull Arena. Ia akan membela panji Leipzig hingga tahun 2028 mendatang.
Leipzig juga ogah berpisah dengan sang bek. Jadi MU harus mengucurkan dana yang sangat besar untuk meyakinkan Leipzig melepas Lukeba.
Opsi Alternatif
Manchester United sendiri punya sejumlah opsi alternatif jika mereka gagal mendapatkan jasa Lukeba.
Bek OGC Nice, Jean-Clair Todibo dilaporkan bakal jadi target transfer utama Setan Merah di musim dingin nanti.
Klasemen Premier League
(Bild)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Selain Liverpool, Man United Kini Juga Berminat Pakai Jasa Leroy Sane
Bundesliga 19 November 2023, 23:33 -
Cabut dari Man United, Ada Kans Anthony Martial Hijrah ke Arab Saudi
Liga Inggris 19 November 2023, 22:55 -
Bruno Fernandes Redam Spekulasi Transfernya dari Man United ke Arab Saudi
Liga Inggris 19 November 2023, 21:59 -
Januari 2024, Manchester United Prioritaskan Perekrutan Bek Tengah
Liga Inggris 19 November 2023, 20:37 -
Gelandang Timnas Prancis Ini Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2023, 17:00
LATEST UPDATE
-
Dean Huijsen Jalani Debut untuk Spanyol di Tanah Kelahirannya Belanda
Piala Eropa 21 Maret 2025, 09:08 -
Masa Depan Antonio Rudiger: Kembali ke Serie A Sebelum Pensiun?
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 09:00 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025, 17 April-4 Mei 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Daftar Tim Voli yang Lolos ke Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025 Hari Ini
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Link Live Streaming PLN Mobile Proliga 2025 di MOJI dan Vidio
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025, 3 Januari-11 Mei 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 21 Maret 2025, 08:42
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39