Manchester United Dijual, Orang Terkaya Inggris Siaga Satu
Serafin Unus Pasi | 23 November 2022 06:32
Bola.net - Manchester United nampaknya tidak perlu menunggu lama untuk menemukan pemilik baru. Orang terkaya Inggris, Sir Jim Ratcliffe dilaporkan sedang mempertimbangkan untuk mengakuisisi Manchester United.
Beberapa saat yang lalu, Keluarga Glazer selaku pemilik Manchester United membuat pengumuman yang mengejutkan. Mereka membuka diri untuk investor baru masuk di Manchester United.
Laporan di Inggris menyebut bahwa Keluarga Glazer siap melepaskan mayoritas saham mereka ke investor baru. Bahkan pengusaha asal Amerika Serikat itu siap menjual seluruh saham mereka jika ada tawaran yang bagus masuk.
Dilansir The Daily Mail, sudah ada beberapa pihak yang siap membeli Manchester United. Salah satunya adalah Sir Jim Ratcliffe.
Simak situasi penjualan MU di bawah ini.
Bukan Orang Baru
Menurut laporan tersebut, Sir Jim Ratcliffe merupakan salah satu sosok yang sangat tertarik membeli Manchester United.
Orang terkaya di Inggris itu sudah lama mengutarakan bahwa ia fans berat Manchester United. Ia juga mengutarakan secara terbuka bahwa ia ingin menjadi pemilik Manchester United.
Begitu mengetahui keluarga Glazer secara terbuka ingin menjual MU, Sir Jim Ratcliffe dilaporkan kembali tertarik untuk membeli Setan Merah.
Masih Dipelajari
Namun laporan yang sama mengklaim bahwa Sir Jim Ratcliffe tidak mau buru-buru untuk membeli Manchester United.
Ia tahu bahwa proses pembelian Manchester United itu tidak mudah. Karena klub ini memiliki nilai yang sangat tinggi.
Itulah mengapa Ratcliffe dan juga timnya sedang mempelajari situasi penjualan Manchester United sebelum akhirnya memutuskan menawar MU atau tidak.
Harga Tinggi
Menurut laporan yang beredar di Inggris, Keluarga Glazer mematok harga sekitar 9 Milyar pounds untuk harga jual Manchester United.
Namun pengusaha asal Amerika Serikat itu dikabarkan siap mempertimbangkan tawaran sekitar 5 Milyar pounds.
Klasemen Premier League
(The Daily Mail)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Telikung MU Untuk Transfer Memphis Depay?
Liga Inggris 22 November 2022, 18:18 -
Seriusan? Manchester United Inginkan Kiper Juventus Ini
Liga Inggris 22 November 2022, 17:42 -
Kalem Aja! Manchester United tak Berniat Tuntut Cristiano Ronaldo
Liga Inggris 22 November 2022, 17:22 -
Terpesona Chemistry Cody Gakpo dan Frenkie de Jong di Timnas Belanda, Fans MU: Bungkuuus!
Piala Dunia 22 November 2022, 11:22
LATEST UPDATE
-
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39