Manchester United Bisa Bekuk Everton karena Dua Pemain Ini
Richard Andreas | 7 November 2020 23:15
Bola.net - Mantan penyerang Manchester United, Michael Owen mengomentari kemenangan Setan Merah atas Everton. Ia menilai ada dua bintang United menjadi sumber inspirasi kemenangan Setan Merah di laga ini.
Beberapa saat yang lalu, Manchester United bertandang ke Goodison Park. Mereka menantang Everton di pertandingan pekan kedelapan EPL.
Pada laga tersebut, United tertinggal lebih dahulu berkat gol Bernard. Namun Setan Merah bisa membalikkan keadaan menjadi 3-1 berkat brace Fernandes dan satu gol Edinson Cavani.
Michael Owen menyebut bahwa permainan MU memang layak diacungi jempol/ "Kami sempat bilang sebelum pertandingan bahwa Ole membutuhkan pemainnya untuk bangkit dan memberi performa yang baik," ujar Owen kepada laman resmi Premier League.
Baca komentar lengkap sang mantan striker di bawah ini.
Dua Pemain Berpengaruh
Menurut Owen, ada dua pemain yang tampil menonjol di balik kemenangan MU kali ini. Ia menyebut Bruno Fernandes dan Harry Maguire tampil sangat ciamik.
"Saya rasa hari ini ada beberapa pemain yang bermain dengan luar biasa. Belakangan ada pertanyaan apakah tim ini memiliki pemimpin dalam tim ini, hari ini ada beberapa pemimpin yang terlihat."
"Saya rasa Maguire dan Fernandes bermain dengan sangat brillian hari ini."
Layak Menang
Lebih lanjut, Owen juga menilai United memang layak menang di laga ini.
Meski Setan merah tertinggal dahulu, mereka bermain dengan apik dan bisa membalikkan keadaan.
"Mereka [United] bermain dengan sangat baik dan mereka sangat layak meraih kemenangan ini." ujarnya.
Naik Peringkat
Kemenangan ini membuat Manchester United naik peringkat.
Mereka kini menempati peringkat 13 setelah sebelumnya berada di peringkat 15.
(Premier League)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Telan Dua Kekalahan Beruntun, MU Siap Bangkit Lawan Everton
Liga Inggris 6 November 2020, 22:00 -
Isu Pemecatan Santer Terdengar, Begini Respon Solskjaer
Liga Inggris 6 November 2020, 21:40 -
Everton vs Manchester United, Solskjaer Kagumi Revolusi Ancelotti
Liga Inggris 6 November 2020, 21:20 -
Gelandang Muda Manchester United Ini Disebut Perpaduan Iniesta dan Xavi
Liga Inggris 6 November 2020, 20:06 -
Nuno Espirito Santo Diklaim Cocok Tangani Manchester United
Liga Inggris 6 November 2020, 19:45
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39