Manchester United Bersedia Jual Chris Smalling, Harganya?
Asad Arifin | 17 November 2019 15:36
Bola.net - Manchester United dikabarkan sudah bersedia menjual secara permanen bek tengah Chris Smalling. Hanya saja, pihak Setan Merah tidak akan melepas pemain berusia 29 tahun tersebut dengan harga murah.
Chris Smalling pindah ke AS Roma pada bursa transfer musim panas 2019 lalu. Pemain yang akan merayakan ulang tahun ke-30 pada 22 November mendatang itu pindah dengan status pinjaman hingga akhir musim 2019/2020.
Chris Smalling sejauh ini tampil bagus untuk Roma. Dia menjadi pemain inti dalam skema racikan pelatih Paulo Fonseca. Chris Smalling diduetkan dengan Federico Fazio di posisi bek tengah.
Chris Smalling menggantikan peran yang ditinggalkan Kostas Manolas yang meninggalkan Roma untuk gabung Napoli. Performa apik Chris Smalling membuat Roma berniat membelinya secara permanen.
Harga Chris Smalling: Rp279 Miliar
AS Roma bukan satu-satunya tim yang kini tertarik membeli Chris Smalling. Inter Milan juga punya minat serupa. Inter Milan menilai Chris Smalling bisa menjadi pengganti bek berpengalaman Diego Godin pada musim depan.
AC Milan juga tertarik pada Chris Smalling. Rossoneri tidak tampil bagus di musim 2019/2020. Milan butuh sosok berpengalaman seperti Chris Smalling untuk menjadi duet Alessio Romagnoli di jantung pertahanan.
Manchester United, seperti dikutip dari Football Italia, tidak keberatan melepas Chris Smalling secara permanen. Hanya saja, United tidak akan menjual mantan pemain Fulham tersebut dengan harga murah.
United sudah menolak tawaran 15 juta euro dari AS Roma. Setan Merah siap membuka pintu negosiasi andai tawaran yang masuk nilainya 18 juta euro atau Rp279 miliar. United ingin Roma dan klub peminat menawar sebuah harga yang mereka tetapkan.
Chris Smalling Bahagia di Italia
Smalling sendiri mengakui bahwa ia sudah beradaptasi dengan baik dengan kehidupan barunya di Italia. Dia memang rindu Inggris dan Manchester United, tetapi dia melihat prospek yang cerah bersama Manchester United.
"Saya bisa bilang bahwa saya sudah sangat beradaptasi dengan kehidupan saya di sini," ujar Smalling kepada Forza Italian Football.
"Keluarga saya pindah ke sini, begitu juga dengan anjing saya. Jadi semua anggota keluarga saya sudah beradaptasi, dan ketika keluarga saya bahagia, maka saya juga bahagia dan itu saya tunjukkan di atas lapangan."
"Secara garis besar, saya tidak bisa meminta lebih banyak daripada ini. Saya sendiri masih sebentar berada di sini, namun saya sangat menikmati waktu saya di sini."
Sumber: Football Italia
Baca Ini Juga:
- Dibeli Lalu Dipinjamkan, Begini Rencana MU untuk Erling Braut Haaland
- Ronaldo Beri 'Lampu Hijau' Juventus Rekrut Paul Pogba
- Bukan ke Juventus, MU Lepas Paul Pogba ke Real Madrid Demi Dapat Gareth Bale
- Zlatan Ibrahimovic Tak Menolak Ide Gabung Bologna
- Bruno Fernandes Buka Peluang Bergabung dengan Manchester United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zlatan Ibrahimovic Tak Menolak Ide Gabung Bologna
Liga Italia 16 November 2019, 23:20 -
Bruno Fernandes Buka Peluang Bergabung dengan Manchester United
Liga Inggris 16 November 2019, 16:00 -
Napoli Diskon Kalidou Koulibaly, MU Siaga Satu
Liga Italia 16 November 2019, 15:20 -
Diincar MU, Borussia Dortmund Naikkan Mahar Transfer Jadon Sancho
Bundesliga 16 November 2019, 13:00 -
MU Masih Tunggu Tawaran untuk Chris Smalling
Liga Inggris 16 November 2019, 12:40
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41 -
Waduh, Thiago Motta Terancam Dipecat Juventus?
Liga Italia 21 Maret 2025, 00:40 -
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40