Manchester City Coba Gagalkan Transfer Robert Lewandowski ke MU
Serafin Unus Pasi | 15 Maret 2022 07:00
Bola.net - Rencana Manchester United untuk mendaratkan Robert Lewandowski nampaknya tidak akan berjalan mulus. Karena tetangga mereka, Manchester City akan mencoba menggagalkan transfer tersebut.
Beberapa bulan terakhir ada banyak rumor terkait masa depan Lewandowski. Sang striker dikabarkan berpotensi cabut dari Bayern Munchen di musim panas nanti karena ia merasa butuh tantangan baru dalam karirnya.
Manchester United dilaporkan sedang standby untuk transfer Lewandowski ini. Mereka ingin sang striker menjadi pengganti Edinson Cavani di lini serang mereka di musim panas nanti.
Dilansir Fichajes, MU berpotensi gagal mendapatkan Lewandowski. Karena Manchester City memutuskan untuk merekrut sang striker juga.
Simak situasi transfer Lewandowski di bawah ini.
Butuh Striker
Laporan itu mengklaim bahwa Manchester City akan serius dalam perburuan Lewandowski. Karena mereka sangat membutuhkan striker baru di tim mereka.
Sejak awal musim kemarin stok penyerang City berkurang. Ini dikarenakan mereka tidak mendapatkan pengganti untuk Sergio Aguero yang pindah ke Barcelona.
Selain itu penyerang mereka yang lain, Ferran Torres juga dibajak Barcelona di awal 2022 kemarin. Jadi Pep Guardiola butuh striker baru yang bisa memimpin lini serang mereka.
Faktor Kedekatan
Menurut laporan itu, Lewandowski lebih berpotensi untuk belok ke City ketimbang MU. Ini dikarenakan faktor kedekatan sang striker dengan Pep Guardiola.
Pep pernah menangani Lewandowski saat menjadi manajer Bayern Munchen. Ia turut memoles Lewandowski menjadi striker yang mematikan.
Itulah mengapa Pep yakin bisa membujuk Lewandowski pindah ke Etihad Stadium di musim panas nanti.
Mahar Transfer
Baik MU dan Man City harus siap keluar uang yang banyak untuk merekrut jasa Lewandowski.
Sang striker kabarnya dibanderol sekitar 50 juta Euro di musim panas nanti.
Klaemen Premier League
(Fichajes)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Akui Kekalahannya dalam Perburuan Haaland
Bundesliga 14 Maret 2022, 18:53 -
AC Milan Siap Bersaing Melawan City Dalam Perburuan Youngster Monaco
Liga Italia 14 Maret 2022, 17:28 -
5 Klub Premier League yang Mendapat Penalti Paling Banyak
Editorial 14 Maret 2022, 15:50 -
Data dan Fakta Premier League: Crystal Palace vs Manchester City
Liga Inggris 14 Maret 2022, 09:01
LATEST UPDATE
-
Franck Ribery Ungkap Hampir Kehilangan Kaki Setelah Pensiun
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025, 00:32 -
Arsenal Tak Punya Alasan Gagal Juara Jika Datangkan Pemain Ini
Liga Inggris 23 Maret 2025, 00:01 -
Patrick Kluivert Tak Punya Pilihan, Timnas Indonesia Harus Kalahkan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:16 -
Media Belanda Ikut Analisis Peluang Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 22 Maret 2025, 23:02 -
Hadapi Bahrain, Rizky Ridho Disebut Cocok Kembali Berduet dengan Jay Idzes
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:55 -
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bahrain: Saatnya Garuda Bangkit!
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:34 -
Belajar dari Kekalahan, Ini Solusi Pertahanan Timnas Indonesia vs Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:19 -
3 Pemain Bahrain yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 22:06 -
Pujian Setinggi Langit Bos Inggris untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 21:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39