Man of the Match Liverpool vs Watford: Mohamed Salah
Aga Deta | 14 Desember 2019 22:17
Bola.net - Winger Liverpool, Mohamed Salah terpilih sebagai man of the match dalam pertandingan antara Liverpool vs Watford di pekan ke-17 Premier League. Duel tersebut berlangsung di Anfield, Sabtu (14/12/19) malam WIB.
Liverpool berhasil melanjutkan tren kemenangan di pentas Premier League saat menjamu Watford. Pasukan Jurgen Klopp menang dengan skor 2-0.
Salah menjadi bintang kemenangan The Reds dalam pertandingan tersebut. Mantan pemain Chelsea itu berhasil memborong dua gol.
Salah mencetak gol pertama pada menit ke-38 setelah memanfaatkan umpan Sadio Mane. Setelah itu, sang pemain kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-90.
Dengan membuat dua gol, Salah dinobatkan menjadi man of the match dalam pertandingan ini oleh situs resmi Premier League. Ia mendapatkan suara sebesar 72,4%.
Nyaman di Puncak
Kemenangan ini membuat status Liverpool sebagai tim yang tidak terkalahkan di EPL masih terjaga hingga pekan ke-17.
Tidak hanya itu, tambahan tiga poin ini membuat Liverpool semakin nyaman di puncak klasemen. Mereka kini sudah mengoleksi total 49 poin setelah menjalani 17 pertandingan.
Sementara itu, Watford masih menyandang status sebagai juru kunci di klasemen Premier League. Mereka hanya mengumpulkan 9 poin sampai sejauh ini.
Sumber: Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Legenda Liverpool ini Masih tak Terima Van Dijk Dikalahkan Messi di Ballon d'Or 2019
Liga Champions 13 Desember 2019, 22:23 -
Mampukah Liverpool Ikuti Jejak Arsenal Raih Status Invincibles?
Liga Inggris 13 Desember 2019, 21:11 -
Sadio Mane dan Jurgen Klopp Raih Penghargaan Pemain & Manajer Terbaik EPL November 2019
Liga Inggris 13 Desember 2019, 20:00 -
Rangnick Ungkap Alasan Kenapa Klopp Rekrut Sejumlah Mantan Anak Asuhnya ke Liverpool
Liga Inggris 13 Desember 2019, 19:48 -
Resmi, Liverpool Perpanjang Kontrak Jurgen Klopp hingga 2024
Liga Inggris 13 Desember 2019, 19:22
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39