Man of the Match Arsenal vs Manchester United: Bukayo Saka
Aga Deta | 23 April 2022 20:47
Bola.net - Bukayo Saka terpilih menjadi pemain terbaik dari laga Arsenal versus Manchester United pada pekan ke-34 Premier League di Emirates Stadium, Sabtu (23/4/2022) petang WIB.
Arsenal memenangi laga ini dengan skor 3-1. Tiga gol The Gunners dicetak oleh Nuno Tavares, Bukayo Saka dan Granit Xhaka. Sementara Setan Merah cuma mampu membalas melalui Cristiano Ronaldo.
Berkat hasil ini, Arsenal naik ke peringkat empat klasemen Premier League dengan 60 poin dari 33 laga. Di sisi lain, MU menempati posisi keenam dengan koleksi 54 angka.
Man of the Match
Bukayo Saka tampil sangat gemilang dalam pertandingan melawan Manchester United. Dia mencetak gol kedua The Gunners melalui tendangan penalti.
Sepanjang pertandingan, Saka melepas dua tembakan yang mengarah gawang Setan Merah. Pemain berusia 20 tahun tersebut juga menciptakan satu operan kunci.
Lewat voting di situs resmi Premier League, Saka terpilih sebagai Man of the Match dalam pertandingan ini. Dia mendapatkan 55,3% suara.
Klasemen Premier League
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Balasan Menohok Klopp untuk Fans Liverpool yang Meragukan Thiago
Liga Inggris 22 April 2022, 21:43 -
Maguire Mendapat Teror Bom, Ozil: Benar-benar Gila!
Liga Inggris 22 April 2022, 20:25 -
Termasuk Arsenal, Ini 10 Tim yang Paling Kerap Dikalahkan Manchester United
Liga Inggris 22 April 2022, 19:18
LATEST UPDATE
-
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39