Man City Bungkam Huddersfield, Sane Ungkap Peran Penting Guardiola Saat Turun Minum
Ari Prayoga | 21 Januari 2019 03:39
Bola.net - - Penyerang sayap andalan Manchester City, Leroy Sane mengungkap peran penting yang dilakukan manajer Josep Guardiola dalam kemenangan di markas Huddersfield Town, Minggu (20/1) malam.
Dalam laga ini, City sukses menang tiga gol tanpa balas. Danilo membuka keunggulan tim tamu lewat golnya di babak pertama sebelum Raheem Sterling dan Sane menyempurnakan kemenangan berkat gol yang mereka cetak di babak kedua.
Kemenangan ini membuat City kembali menjaga jarak empat poin dengan pemuncak klasemen sementara, Liverpool dan tetap menjaga peluang mereka mempertahankan gelar.
Dorongan Guardiola
Terlepas dari kemenangan tiga gol tanpa balas ini, City sejatinya bermain kurang impresif, terutama di babak pertama. Namun dorongan yang diberikan Guardiola ketika turun minum membuat Sane cs terbangun di babak kedua.
"Di babak kedua kami bermain lebih cepat dan mengontrol pertandingan dengan sangat bagus," ujar Sane dalam wawancara dengan Sky Sports seusai laga.
"Kami tak bisa tampil dengan cara bermain kami di babak pertama, kami harus bisa melakukan lebih dari itu," ungkap Sane ketika ditanya soal kata-kata yang dikeluarkan Guardiola pada interval laga.
Peran Penting Guardiola
Sane mengakui bahwa dorongan yang diberikan Guardiola tersebut kerap membangunkan timnya. Sane pun menegaskan bahwa hal ini penting untuk membuat skuat City tetap bernafsu meraih poin penuh.
"Mereka [Huddersfield] juga memberikan banyak tekanan dan kita tahu di Premier League jika mereka mencetak gol untuk menyamakan skor menjadi 1-1 maka akan sulit untuk memenangi laga," tutur Sane.
"Dia kembali sedikit membangunkan kami untuk bermain lebih cepat, lebih baik. Dia tampak selalu tenang tapi dia memberitahu kami bahwa kami bisa lebih baik lagi. Dia kembali melakukannya," tegas Sane.
Video Menarik
Berita video statistik laga Huddersfield vs Manchester City pada pekan ke-23 Premier League 2018-2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Pertandingan Huddersfield vs Manchester City: Skor 0-3
Liga Inggris 20 Januari 2019, 22:26 -
Puji Liverpool dan City, Mourinho Sekaligus Sindir Manajemen MU
Liga Inggris 20 Januari 2019, 21:59 -
Bernardo Silva Jadi Target Nomor Satu Real Madrid
Liga Spanyol 20 Januari 2019, 19:40 -
Guardiola Tak Mau Andalkan MU untuk Jegal Liverpool
Liga Inggris 20 Januari 2019, 18:46 -
Guardiola Woles Meski Jadwal Liverpool Tak Sepadat City
Liga Inggris 20 Januari 2019, 18:22
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46 -
Harry Kane: Thomas Tuchel Jauh Berbeda dari Gareth Southgate
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:45 -
Timnas Indonesia dan Momentum yang Hilang
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39