Main Belakang! Chelsea Bakal Bajak Transfer Jack Grealish ke Man City
Serafin Unus Pasi | 26 Juli 2021 18:40
Bola.net - Sebuah ancaman datang bagi rencana Manchester City untuk mengamankan jasa Jack Grealish. Chelsea dilaporkan akan mencoba membajak transfer sang pemain di musim panas ini.
Grealish memang jadi salah satu properti panas di bursa transfer musim panas ini. Ini dikarenakan sang gelandang tampil menawan bersama Aston Villa dalam dua musim terakhir.
Manchester City diketahui salah satu tim yang sangat berminat kepada Grealish. Malahan Grealish dikabarkan akan segera bergabung dengan juara bertahan EPL itu.
Tuttomercatoweb mengklaim bahwa ada duri tajam nenanti City dalam transfer Grealish. Ini dikarenakan sang playmaker coba didatangkan Chelsea di musim panas ini.
Simak situasi transfer Grealish selengkapnya di bawah ini.
Perkuat Lini Tengah
Menurut laporan tersebut, Chelsea saat ini tengah mengupayakan untuk memperkuat lini tengah mereka di musim panas ini.
Thomas Tuchel ingin membuat permainan Chelsea lebih variatif dan dinamis. Melihat permainan Grealish bisa menghadirkan itu ke tim mereka.
Belum lagi Grealish bisa mengover beberapa posisi, jadi ia dinilai bisa jadi rekrutan yang bagus di musim panas ini.
Siap Bajak
Laporan itu mengklaim bahwa Chelsea tahu City tengah memproses transfer Grealish. Namun mereka sudah bertekad untuk membajak transfer ini.
Mereka tahu City saat ini masih belum terlalu serius untuk mendatangkan Grealish. Karena mereka masih ingin mendatangkan Harry Kane di musim panas ini.
Itulah mengapa Chelsea akan bergerak dan mengajukan tawaran ke Aston Villa untuk memboyong Grealish.
Harga Mahal
Chelsea diberitakan harus siap membayar mahal untuk mendapatkan jasa Grealish.
Karena sang pemain dilaporkan bakal dijual di angka 100 juta pounds di musim panas ini.
(Tuttomercatoweb)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fans Chelsea, Bersiaplah Sambut Christian Pulisic yang Sesungguhnya
Liga Inggris 25 Juli 2021, 20:38 -
Mahal Sih, tapi Chelsea Pede Bisa Rekrut Romelu Lukaku!
Liga Inggris 25 Juli 2021, 18:23 -
Tuchel Yakin Havertz Bakal Gacor Musim Depan
Liga Inggris 25 Juli 2021, 09:48 -
Tuchel: Chelsea Beruntung Punya Jorginho dan Kante
Liga Inggris 25 Juli 2021, 08:42
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39