Lupakan Kegagalan Euro, Kane Sambut Musim Baru Dengan Antusias

Editor Bolanet | 13 Agustus 2016 16:30
Lupakan Kegagalan Euro, Kane Sambut Musim Baru Dengan Antusias
Harry Kane (c) AFP
- Penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane mengaku sudah melupakan kegagalannya di Timnas Inggris pada Euro 2016 yang lalu. Kane menyebut ia lebih fokus untuk mempersiapkan musim baru bersama Tottenham Hotspur ketimbang menyesali kegagalan Timnas Inggris di turnamen empat tahunan tersebut.


Kane bersama dengan Timnas Inggris memang tampil di bawah ekspektasi pada ajang Euro 2016. Digadang-gadang akan menjadi predator yang mematikan, namun penyerang 23 tahun itu malah tampil melempem sehingga skuat The Three Lions harus tersungkur di babak 16 besar.


Kane sendiri sudah tidak mau mengingat kejadian Euro 2016 tersebut dan memilih fokus ke musim kompetisi Premier League yang akan kembali digelar pada akhir pekan ini. Saat ini saya berada dalam kondisi yang luar biasa seperti setiap menjelang musim yang baru beber Kane kepada The Sun.


Saat ini kondisi fisik yang semakin membaik dari hari ke hari dan kondisi mental saya juga berada dalam kondisi yang terbaik juga


Saya sudah menaruh apa yang terjadi di musim panas [Euro 2016] di belakang saya karena itu sangat mengecewakan. Saat ini kami sangat antusias menyambut musim baru, dan saya memiliki banyak harapan di musim yang baru ini tutup penyerang Timnas Inggris tersebut.[initial]


 (sun/dub)