Luis Diaz Bukan yang Terakhir, Liverpool Segera Amankan Wonderkid 19 Tahun Fulham
Ari Prayoga | 31 Januari 2022 04:55
Bola.net - Raksasa Premier League, Liverpool mendadak sibuk di akhir jendela transfer Januari 2022 ini. Setelah sukses merekrut Luis Diaz, The Reds dikabarkan berhasil mengamankan wonderkid Fulham, Fabio Carvalho.
Liverpool baru saja sukses memboyong Luis Diaz dari Porto. Winger asal Kolombia itu direkrut dengan biaya transfer mencapai 45 juta euro plus bonus 15 juta euro.
"Saya selalu percaya bahwa pembelian pemain di bulan Januari hanya perlu dilakukan jika Anda mau membelinya di musim panas, itulah kasus Luis," ujar manajer Liverpool, Jurgen Klopp.
Manuver Liverpool
Kini seperti dllansir The Times dan Sky Sports, Liverpool rupanya masih belum mau berhenti berbelanja pemain jelang penutupan jendela transfer Januari ini.
Liverpool dikabarkan melayangkan tawaran senilai 5 juta poundsterling kepada Fulham untuk memboyong gelandang serang 19 tahun Fabio Carvalho.
Liverpool pun mengizinkan Carvalho untuk tetap membela Fulham sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim ini. Semua sudah disepakati dan kini transfer Carvalho tinggal menunggu tes medis dan penandatanganan kontrak.
Sekilas Tentang Fabio Carvalho
Carvalho merupakan kelahiran Lisbon, Portugal yang tumbuh besar di London. Carvalho pun memutuskan untuk memperkuat tim nasional Inggris di level junior.
Musim ini Carvalho tampil luar biasa bersama Fulham di Championship. Bermain 18 kali, Carvalho sukses menciptakan tujuh gol dan empat assist.
Klasemen Premier League
Sumber: The Times, Sky Sports
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Resmi, Liverpool Umumkan Transfer Luis Diaz
Liga Inggris 30 Januari 2022, 19:31 -
Liverpool Bakal Lepas 3 Pemain Usai Bereskan Transfer Luis Diaz
Liga Inggris 30 Januari 2022, 17:40 -
Liga Champions: Inter Milan Resmi Tanpa Nicolo Barella di Dua Leg Kontra Liverpool
Liga Champions 29 Januari 2022, 14:11 -
Luis Diaz Merapat, Liverpool Tambah Menakutkan, London Utara Aman?
Liga Inggris 29 Januari 2022, 10:56
LATEST UPDATE
-
3 Bek Tengah Timnas Indonesia Kurang Padu, Ada Kendala Apa Kah?
Tim Nasional 21 Maret 2025, 12:15 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09 -
Otomotif 21 Maret 2025, 12:09
-
Alasan Sebenarnya Arsenal Jual Thierry Henry ke Barcelona
Liga Inggris 21 Maret 2025, 11:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39