Lucas Mau Empat Besar

Editor Bolanet | 12 Maret 2013 07:45
Lucas Mau Empat Besar
Lucas optimistis Liverpool finis di empat besar. © AFP
- Melihat performa terkini timnya, Lucas Leiva percaya bahwa sanggup finis di empat besar musim ini. Gelandang The Reds itu ingin kembali ke Liga Champions lagi.

Kemenangan 3-2 atas peringkat tiga akhir pekan kemarin seolah menghidupkan harapan Liverpool untuk menembus papan atas Premier League. Hasil itu membuat pasukan Brendan Rodgers terpaut tujuh poin dari di batas zona Liga Champions dengan sembilan laga tersisa.

Lucas yakin bahwa Liverpool sudah meningkat pesat.

Kami tak pernah berhenti bejuang. Meski sempat kalah, kami selalu bisa bangkit, kata Lucas seperti dikutip Sky Sports.

Kami sudah berkembang. Oleh karena itulah, kami bisa memimpikan satu tempat di Liga Champions musim depan, tegasnya.

Terakhir kali Liverpool berkiprah di Liga Champions adalah pada musim 2009/10 silam. Saat itu, langkah mereka sudah harus terhenti sebelum 16 besar karena hanya finis sebagai peringkat tiga Grup E di bawah Fiorentina dan Lyon. (sky/gia)

LATEST UPDATE