Lucas Gagal, Kini Besiktas Incar John Obi Mikel

Editor Bolanet | 27 Agustus 2015 12:52
Lucas Gagal, Kini Besiktas Incar John Obi Mikel
John Obi Mikel (c) AFP
- Gagal mendatangkan Lucas Leiva dari , Besiktas dikabarkan kini ingin mendatangkan gelandang , John Obi Mikel.

Klub Turki tersebut sebelumnya dikabarkan ingin mendatangkan Lucas dari Liverpool dengan status pinjaman. Tapi setelah tampil gemilang saat melawan Arsenal, keinginan untuk mendatangkan Lucas diprediksi akan gagal.

Dan dilansir Daily Mail, dengan kegagalan mendatangkan Lucas, kini Besiktas mengalihkan target mereka ke John Obi Mikel.

Kebetulan Mikel sendiri bukan pilihan utama di Chelsea setelah pelatih Jose Mourinho lebih memilih Nemanja Matic dan Cesc Fabregas di posisi double pivot.

Posisi Mikel bakal semakin terjepit andai benar Chelsea bisa mendatangkan Paul Pogba dari raksasa Italia, Juventus pada musim panas ini.[initial]

 (tdm/dzi)