Loh, Manchester United Tidak Sertakan Klausul Buyback dalam Transfer James Garner?
Serafin Unus Pasi | 1 September 2022 19:58
Bola.net - Ada kabar baru beredar mengenai masa depan James Garner. Manchester United dilaporkan tidak menyertakan klausul buyback dalam transfer sang gelandang.
Beberapa hari terakhir, James Garner dilaporkan bakal cabut dari Manchester United. Erik Ten Hag memutuskan untuk menjual sang gelandang setelah stok gelandangnya dianggap sudah memadai.
Menurut kabar terbaru, Garner akan pindah ke Merseyside. Ia akan bergabung dengan Everton sebagai transfer permanen.
Dilansir The Telegraph, ada satu situasi aneh dalam transfer Garner. United dilaporkan tidak memasukkan klausul buyback dalam transfer ini.
Simak situasi transfer Garner di bawah ini.
Klausul Buyback
Menurut laporan tersebut, awalnya Manchester United dikabarkan memasukkan klausul buyback yang besar untuk transfer Garner.
Ini disebabkan MU tahu sang gelandang punya potensi yang besar. Ia bisa menjadi pemain top di masa depan.
Jadi untuk mewaspadai sewaktu-waktu mereka butuh gelandang di tim mereka, maka mereka memasukkan klausul buyback.
Ganti Klausul Lain
Menurut laporan tersebut, dalam draft terakhir kesepakatan transfer Garner, Manchester United menaruh klausul lain.
Mereka memasukkan klausul pembagian keuntungan dalam penjualan Garner berikutnya. Everton diwajibkan memberikan 20% dari total mahar jual sang gelandang ke klub lainnya.
Everton dilaporkan menyepakati klausul tersebut, jadi mereka akan segera mengesahkan trasnfer ini.
Bukan Satu-satunya
Garner bukan satu-satunya pemain muda yang akan dilepas Manchester United di deadline day ini.
Setan Merah juga dilaporkan akan melepas Tahith Chong ke Birmingham City secara permanen.
Klasemen Premier League
(The Telegraph)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tes Medis Kelar, James Garner Segera Tinggalkan MU dan Pindah ke Everton
Liga Inggris 31 Agustus 2022, 23:58 -
Erik Ten Hag Pastikan Aaron Wan-Bissaka Tidak Dijual!
Liga Inggris 31 Agustus 2022, 21:54 -
Manchester United Segera Lepas James Garner ke Everton
Liga Inggris 31 Agustus 2022, 21:36 -
Buka-Bukaan! Ini Alasan Erik Ten Hag Ngotot Datangkan Antony
Liga Inggris 31 Agustus 2022, 20:56 -
Lawan Leicester City, Manchester United Dapat Tambahan Amunisi
Liga Inggris 31 Agustus 2022, 20:40
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39