Liverpool vs Tottenham: Salah Klaim Gol Alderweireld
Dimas Ardi Prasetya | 1 April 2019 01:43
Bola.net - - Penyerang Liverpool Mohamed Salah dengan bercanda mengklaim bahwa gol kedua The Reds ke gawang Tottenham merupakan golnya dan bukan hasil kreasi Toby Alderweireld.
Liverpool bermain dengan mendapat tekanan berat saat melawan Tottenham di matchday 32 Premier League, Minggu (31/03). Sebab mereka harus menang jika tak ingin tertinggal dari Manchester City.
Liverpool bisa tampil apik di babak pertama. Mereka akhirnya bisa unggul melalui Roberto Firmino.
Namun di babak kedua Spurs tampil lebih baik dan bisa mencetak gol balasan melalui Lucas Moura. Pada akhirnya Liverpool unggul lagi melalui bunuh diri Alderweireld jelang laga babak kedua berakhir.
Klaim Salah
Gol itu bermula dari crossing Trent Alexander-Arnold dari sisi sayap kiri. Bola mengarah ke tiang jauh dan kemudian ditanduk oleh Salah ke tengah kotak penalti.
Bola berusaha untuk diamankan oleh Hugo Lloris. Namun tangkapannya tidak sempurna hingga bola lepas dan memantul ke kaki Alderweireld dan kemudian bergulir masuk ke gawang.
Gol itu kemudian tercatat secara resmi sebagai gol bunuh diri bek Belgia tersebut. Usai laga Salah kemudian mengklaim gol itu.
"Saya pikir para fans memberikan golnya kepada saya! Gol adalah gol," candanya kepada Sky Sports.
"Yang penting adalah untuk mendapatkan tiga poin. Saya belum mencetak gol untuk beberapa pertandingan tetapi ada beberapa pemain yang memiliki jumlah gol yang sama dengan saya tetapi disebut mengalami musim terbaik mereka."
"Saya seharusnya mengalami musim yang buruk! Anda tidak selalu harus bermain bagus tetapi yang penting adalah mendapatkan poin. Tim-tim besar selalu menemukan cara untuk mendapatkan poin dan itulah yang kami lakukan hari ini," serunya.
Pujan untuk Fans
Di pertandingan itu, fans Liverpool membuat suasana stadion sangat meriah dan berisik. Mereka nyaris tak berhenti bernyanyi di sepanjang pertandingan.
Usai laga, Salah pun mengucapkan pujian pada para Kopites. Ia menyebut dukungan para suporter sangat membantu Liverpool memenangkan laga tersebut.
"The Kop hari ini, itu gila. Mereka hanya ingin memenangkan Premier League dan kami melakukan segalanya untuk mewujudkannya," katanya berseri-seri.
"Mereka banyak membantu kami selama pertandingan. Semuanya berubah dengan para penggemar, selalu," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Berbatov Yakin Pochettino Bisa Ikuti Jejak Sir Alex Ferguson
Liga Inggris 31 Maret 2019, 22:46 -
Klopp: Normal Jika Liverpool Terpeleset
Liga Inggris 31 Maret 2019, 15:20 -
Mau Christian Eriksen, Real Madrid Diminta Siapkan Uang Segini
Liga Spanyol 31 Maret 2019, 14:00 -
Sadio Mane: Liverpool Sanggup Atasi Tekanan Jadi Juara
Liga Inggris 31 Maret 2019, 13:00 -
Liverpool vs Tottenham, Naby Keita Absen?
Liga Inggris 31 Maret 2019, 12:40
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39