Liverpool Seriusi Perburuan Memphis Depay
Serafin Unus Pasi | 18 Mei 2019 23:30
Bola.net - - Rencana Liverpool di bursa transfer musim panas nanti mulai terungkap. Tim asal Merseyside itu berencana mendatangkan Memphis Depay dari Olympique Lyon.
Liverpool baru-baru ini mengalami kesedihan yang cukup mendalam. Mereka gagal mengakhiri puasa gelar Premier League mereka setelah tertinggal 1 poin dari Manchester City di klasemen akhir Premier League.
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp tidak mau larut dalam kesedihan. Ia mulai menyusun rencana untuk musim depan, di mana ia ingin memperkuat beberapa sektor timnya di musim panas nanti.
Dilansir Mercato365, Klopp berencana untuk menambah amunisi lini serangnya. Ia disebut ingin mendatangkan Memphis Depay dari Olympique Lyon.
Mengapa Klopp tertarik mendapatkan Depay? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Kedalaman Tim
Menurut laporan tersebut, alasan Klopp ingin mendatangkan Depay karena ia merasa lini serangnya tidak memiliki kedalaman tim yang cukup baik.
Klopp menilai ia belum memiliki pengganti yang sepadan untuk trio lini serangnya, yang digawangi oleh Mohamed Salah, Roberto FIrmino dan Sadio Mane. Untuk itu ia berencana untuk menambah amunisi lini serangnya di musim panas nanti.
Ia melihat Depay sebagai opsi yang menarik, karena ia membuat 10 gol dan 15 assist bagi Lyon musim ini. Klopp optimis pesepakbola 25 tahun itu bakal cocok untuk timnya di musim depan.
Seriusi Perburuan
Menurut laporan tersebut, Liverpool akan mengambil langkah serius untuk mendatangkan Depay. Hal ini dikarenakan situasi transfer sang winger yang tidak menentu di Lyon.
Beberapa waktu yang lalu, Depay sempat mengatakan ingin pergi dari Lyon. Ia menyebut ia butuh tantangan baru dalam karirnya.
Untuk itu, Liverpool yang sudah beberapa kali mengamati Depay berencana untuk melepaskan tawaran kepada Lyon. Mereka dikabarkan harus menyiapkan dana sebesar 50 juta pounds untuk pemain Timnas Belanda tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Pemain yang Bisa Bantu Liverpool Menjuarai Premier League Musim Depan
Editorial 17 Mei 2019, 14:34 -
Liverpool? Julian Brandt Lebih Pilih Gabung Dortmund
Bundesliga 17 Mei 2019, 11:31 -
Musim Terbaik Liverpool, Tapi Menyakitkan untuk Joe Gomez
Liga Inggris 17 Mei 2019, 04:40
LATEST UPDATE
-
Sudah Ketok Palu! Victor Osimhen Jadi Buruan Utama MU di Musim Panas 2025
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:56 -
Xavi Simons ke MU? Kok Kayaknya Sulit Ya!
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:35 -
Timnas Indonesia Menang, Mudik Tenang
Tim Nasional 25 Maret 2025, 19:22 -
Usai Joao Felix, AC Milan Kepincut Pemain Chelsea Ini?
Liga Inggris 25 Maret 2025, 19:20 -
Bukan Guimaraes, Barcelona akan Coba Angkut Gelandang Newcastle Ini
Liga Spanyol 25 Maret 2025, 19:12 -
Tepis Isu Bakal Cabut, Federico Chiesa Dipastikan Bakal Tetap di Liverpool
Liga Inggris 25 Maret 2025, 18:50 -
Kondisi Kian Membaik, Comenback Luke Shaw di MU Sudah di Depan Mata
Liga Inggris 25 Maret 2025, 18:39
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10