Liverpool Sediakan 20 Juta Untuk Rekrut Dembele

Dimas Ardi Prasetya | 1 Desember 2016 23:05
Liverpool Sediakan 20 Juta Untuk Rekrut Dembele
Moussa Dembele. (c) AFP

Bola.net - - Raksasa Premier League dikabarkan telah menyiapkan dana mencapai 20 juta Pounds untuk memboyong Moussa Dembele dari Glasgow Celtic.

Dembele baru saja gabung dengan Celtic pada musim panas kemarin dari Fulham. Dari 27 penampilannya musim ini di berbagai ajang, ia telah mengumpulkan 17 gol. Maka tidaklah mengherankan apabila Dembele kini menarik perhatian klub-klub besar di seantero Eropa.

Menurut ESPN, tim pencari bakat Manchester United dan Arsenal sama-sama berada di Celtic untuk melihat langsung penampilan Dembele. Selain dua klub tersebut, perwakilan dari Southampton dan Atletico Madrid juga hadir.

Menurut kabar terbaru dari Glasgow Live, Liverpool kini ikut memeriahkan perburuan pemain berusia 20 tahun tersebut. Manajer The Reds Jurgen Klopp dikabarkan ingin berusaha memboyongnya ke Anfield pada bulan Januari mendatang.

Untuk mendukung langkah tersebut, Klopp telah meminta pihak klub untuk mengalokasikan dana mencapai 20 juta Pounds. Itu hanya untuk biaya transfernya saja.

Akan tetapi, uang sebesar itu tak akan dibayarkan secara langsung. Mereka akan menawarkan uang tunai sebesar 10 juta Pounds lebih dahulu. Sisanya dicicil. Selain itu, Liverpool juga siap membujuk Dembele secara personal dengan mengiming-iminginya gaji sebesar 60 ribu Pounds per pekan.