Liverpool Sebenarnya Kecewa Gagal Menang di Kandang MU
Dimas Ardi Prasetya | 28 Februari 2019 01:10
Bola.net - - Naby Keita mengaku Liverpool sebenarnya merasa kecewa gagal merebut tiga poin saat bertandang ke markas Manchester United.
Liverpool didukung oleh situasi dan kondisi untuk bisa menang saat melawat ke Old Trafford akhir pekan kemarin. Sayangnya mereka tak bisa memanfaatkan keuntungan-keuntungan yang mereka dapatkan.
Mereka tak bisa main maksimal. Malah United yang tampak bermain lebih efektif dan tajam meski banyak didera cedera pemain.
Pertandingan itu pun berakhir dengan skor 0-0. Alhasil banyak fans Liverpool yang kecewa dan marah.
Tidak Mudah
Keita kemudian angkat bicara soal pertandingan itu. Ia mengaku bahwa duel di Old Trafford bukan hal yang mudah bagi siapapun, termasuk Liverpool.
"Game seperti itu tidak pernah mudah, terutama ketika mereka jauh dari rumah," tutur Keitra pada situs resmi Liverpool.
“Tentu saja, saat ini kami ingin memenangkan setiap pertandingan. Ketika kami pergi ke Manchester, itulah yang kami inginkan - untuk memenangkan pertandingan. Tapi terkadang itu tidak mudah, itu sepakbola," serunya
Kecewa
Pemain asal Guinea ini juga mengatakan bahwa Liverpool sebenarnya juga merasa kecewa dengan hasil imbang itu. Namun demikian raihan itu tetap disyukurinya.
“Kami mengambil satu poin dan kami sedikit kecewa. Itu bisa terjadi. Kami sedikit kecewa, kami ingin tiga poin. Kami berakhir dengan satu poin dan saya pikir poin itu mungkin berguna," ujarnya.
“Kami menampilkan performa yang baik dan kami benar-benar ingin menang, tetapi itu tidak berhasil - itu sepakbola. Sekarang semuanya tentang melihat ke depan dan mencoba memenangkan permainan di depan kami," pungkasnya.
Berita Video
Berita video tentang para legenda Real Madrid dan Barcelona mengungkap momen terbaiknya ketika bermain di El Clasico.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jika Dibuang MU, Lukaku Ingin Gabung Ronaldo di Juventus
Liga Inggris 27 Februari 2019, 23:23 -
Gagal Gabung MU, Giuseppe Rossi Melipir ke Amerika
Bola Dunia Lainnya 27 Februari 2019, 22:30 -
MU Mulai Nego Barcelona Untuk Ivan Rakitic
Liga Spanyol 27 Februari 2019, 17:00 -
Juan Mata Segera Perpanjang Kontrak di MU
Liga Inggris 27 Februari 2019, 15:40 -
Terungkap, Arsenal dan MU Sempat Dekati Miguel Almiron
Liga Inggris 27 Februari 2019, 15:00
LATEST UPDATE
-
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39