Liverpool Menyerah Kalah Buru Alexis Sanchez

Editor Bolanet | 8 Juli 2014 10:46
Liverpool Menyerah Kalah Buru Alexis Sanchez
Alexis Sanchez. (c) AFP
- disebut sudah mengakhiri perburuan mereka terhadap striker , Alexis Sanchez.

The Reds sudah berulang kali dihubungkan dengan pemain Chile tersebut, sebagai bagian dari kesepakatan penjualan Luis Suarez ke kubu Catalan.

Namun menurut laporan yang diturunkan oleh Liverpool Echo, Anfield sudah menyerah dan menyatakan kalah dalam membujuk Sanchez, usai membuat penawaran senilai 32 juta poundsterling untuk pemain berusia 25 tahun tersebut.

Laporan yang sama juga mengklaim bahwa agen Sanchez sudah memberi tahu klub bahwa ia lebih tertarik untuk bergabung dengan tim asuhan Arsene Wenger. [initial]

 (liv/rer)