Liverpool Menang dan Bangkit? Jordan Henderson Tidak Mau Terburu-buru
Richard Andreas | 17 Februari 2021 12:00
Bola.net - Jordan Henderson mengawal lini belakang Liverpool dengan baik pada kemenangan 2-0 atas RB Leipzig, Rabu (17/2/2021). Hasil ini krusial bagi The Reds yang perlu kembali ke jalur kemenangan.
Betapa tidak, sebelumnya Liverpool menelan tiga kekalahan beruntun di Premier League. Mereka takluk dari Brighton, Manchester City, dan terakhir Leicester akhir pekan lalu.
Duel leg pertama 16 besar Liga Champions kontra Leipzig ini tiba pada momen penting. The Reds harus menghentikan momentum buruk, harus menang untuk kembali ke jalur kemenangan.
Apa kata Henderson soal kemenangan ini? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Laga penting
Pertama-tama, Henderson menegaskan bahwa laga ini sangatlah penting untuk Liverpool. Mereka perlu memberikan performa terbaik untuk menang, dan untungnya itulah yang terjadi selama 90 menit tadi.
"Ini pertandingan penting bagi kami, pertandingan yang sulit. Meski begitu, kami sangat puas dengan performa kami secara menyeluruh," kata Henderson di Liverpoolfc.com.
"Dari awal sampai akhir, kami menekan sebagai tim dengan sangat baik, merebut bola dengan baik dan tampak berbahaya saat menyerang."
"Dan jelas bisa mencetak gol serta menjaga clean sheet itu pun penting bagi kami," imbuhnya.
Satu per satu
Meski menang, Henderson tidak mau terburu-buru menyebut Liverpool sudah bangkit. Masih ada banyak pertandingan sulit ke depannya, ini baru satu kemenangan, Liverpool perlu menemukan konsistensi.
"Kami hanya ingin terus melaju, terus berjuang setiap kali kami bermain. Ada banyak situasi sulit sepanjang musim ini tapi saya kira kami hanya perlu menghadapi laga per laga," sambung Henderson.
"Malam ini adalah langkah bagus menuju arah yang tepat bagi kami dan kami perlu menjaga level performa tersebut. Jika bisa demikian, kami akan meraih hasil apik ke depannya," tutupnya.
Merseyside derby
Kehati-hatian Henderson dapat dipahami. Setelah laga ini, Minggu (21/2) mendatang Liverpool akan meladeni Everton di Premier League.
Kontra Everton bakal jadi laga sulit lainnya, The Reds harus menjaga momentum positif dengan memetik kemenangan lagi.
Sumber: Liverpool
Baca ini juga ya!
- Hasil Pertandingan Buruk, tapi Sebenarnya Liverpool Main Baik Kok!
- Terungkap, Alasan Liverpool Batal Mengejar Dayot Upamecano
- Solidaritas Pep Guardiola untuk Jurgen Klopp: Terkadang Kalah Itu Bagus Kok!
- Kata Eks Manchester United, Victor Lindelof Bisa Bersinar di Liverpool
- Kisah Sedih Eks Wonderkid Manchester United: Colong Sepatu Rooney Demi Makan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jelang Duel Kontra Porto, Ini Pesan Penting Chiellini Untuk Juventus
Liga Champions 16 Februari 2021, 23:49 -
Tenang, Kekalahan Dari Napoli tak Akan Pengaruhi Juventus Saat Jumpa Porto
Liga Italia 16 Februari 2021, 23:24 -
Duel Antarlini Sevilla vs Borussia Dortmund: Ketika Benteng Kokoh dan Bapuk Bertemu
Liga Champions 16 Februari 2021, 23:00 -
Terungkap, Marco Verratti Nyaris Gabung Barcelona
Liga Spanyol 16 Februari 2021, 22:00 -
5 Alasan FC Porto Akan Hajar Juventus: Cristiano Ronaldo Bakal Tak Berkutik?
Liga Champions 16 Februari 2021, 21:07
LATEST UPDATE
-
Prediksi Uruguay vs Argentina 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:11 -
Australia vs Timnas Indonesia: Jam Kick-off dan Siaran Langsung
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:10 -
Prediksi Ekuador vs Venezuela 22 Maret 2025
Amerika Latin 20 Maret 2025, 09:08 -
Testimoni Patrick Kluivert: Masa Depan Sepak Bola Indonesia Bakal Cerah!
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:05
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56