Liverpool Kirim Loris Karius ke Turki?
Serafin Unus Pasi | 21 Agustus 2018 11:15
- Teka-teki mengenai masa depan Loris Karius akhirnya menemui titik terang. Sang pemain kabarnya akan dilepas Liverpool ke klub asal Turki, .
Didatangkan dari Mainz pada tahun 2015 silam, Karius memang mengalami pasang surut selama berada di Liverpool. Sempat menjadi pelapis Simon Mignolet, namun musim lalu ia sempat menjadi pilihan utama Jurgen Klopp usai tampil heroik di bawah mistar gawang Liverpool.
Namun di final Liga Champions musim lalu, Karius melakukan dua kesalahan fatal yang berakibat The Reds gagal di partai akbar tersebut. Alhasil pada musim panas ini Jurgen Klopp memutuskan untuk membeli Alisson Becker sebagai kiper utama Liverpool musim ini.
Kedatangan Alisson ini membuat posisi Karius kembali tergeser. Dan menurut laporan The Mirror, sang kiper sudah diijinkan untuk berpindah klub pada musim panas ini.
Seperti apa kesepakatan transfer Karius ini? Simak informasinya di bawah ini.
Hengkang ke Turki
Laporan tersebut mengklaim bahwa Karius akan segera berpindah klub dalam beberapa hari ke depan. Ia dikabarkan akan bergabung dengan klub Turki, Besiktas.
Besiktas sendiri memang tengah mencari sosok baru di bawah mistar gawang mereka. Mereka merasa Karius memiliki profil yang tepat untuk menjaga gawang mereka musim depan.
Untuk itu selama satu minggu terakhir mereka menghubungi pihak Liverpool. Tim asal Merseyside itu kabarnya menanggapi positif niatan dari klub Super Lig tersebut.
Pinjam Dua Tahun
Menurut laporan yang sama, Besiktas tidak akan langsung membeli Karius. Mereka dikabarkan akan meminjam terlebih dahulu sang kiper sebelum dibeli secara permanen.
Tidak tanggung-tanggung, Besiktas akan meminjam kiper asal Jerman itu selama dua tahun. Di akhir masa peminjaman mereka akan mendapatkan opsi untuk mempermanenkan sang kiper.
Liverpool sendiri kabarnya sepakat dengan opsi tersebut. Mereka jugaakan menerima uang muka sebesar 2,25 juta pounds untuk peminjaman Karius ini.
Kiper Tangguh
Sementara itu, Liverpool saat ini akan menggantungkan gawang mereka pada sosok Alisson. Sang kiper sudah membuktikan kelasnya, di mana ia belum kebobolan di dua pertandingan awal Liga Inggris musim ini. (mir/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Nyaris Tak Jadi Datangkan Alisson
Liga Inggris 20 Agustus 2018, 21:48 -
Robertson Tak Buru-buru untuk Teken Kontrak Baru di Liverpool
Liga Inggris 20 Agustus 2018, 19:27 -
Liverpool Bukakan Pintu Keluar Bagi Karius
Liga Inggris 20 Agustus 2018, 18:52 -
Baik Hati, Klopp Doakan De Bruyne Lekas Sembuh
Liga Inggris 20 Agustus 2018, 17:59 -
Liverpool Bakal Jadi Pesaing Serius City Dalam Perburuan Gelar Juara Liga
Liga Inggris 20 Agustus 2018, 17:29
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39