Liverpool Jajaki Transfer Bek Lazio Ini
Serafin Unus Pasi | 14 September 2017 11:04
Bola.net - - Klub EPL, Liverpool dikabarkan masih ingin memperkuat lini pertahanan mereka. The Reds kabarnya ingin merekrut bek Lazio, Stefan De Vrij untuk menjadi pilar pertahanan mereka di bulan Januari nanti.
Seperti yang sudah diketahui, Liverpool memang santer dikabarkan mencari bek baru pada musim panas ini. Mereka ingin mencari pengganti Mamadou Sakho yang mereka lepas ke Crystal Palace pada bursa transfer yang lalu.
The Reds sendiri kabarnya hampir mendapatkan bek Southampton, Virgil Van Dijk. Namun karena rumitnya situasi transfer sang bek, maka mereka gagal mendapatkannya pada musim panas ini.
Menurut laporan yang dilansir Calciomercato, Liverpool tengah menjajaki opsi lain selain Van Dijk. The Reds dikabarkan akan mencoba mendatangkan rekan Van Dijk di Timnas Belanda, Stefan De Vrij.
De Vrij memang dikenal sebagai salah satu bek muda potensial di tanah Eropa. Ia menjadi andalan baik di skuat Lazio maupun di TImnas Belanda.
De Vrij sendiri tengah memasuki tahun terakhir kontraknya di Lazio. Oleh karenanya Liverpool harus bersaing dengan Juventus dan Inter Milan untuk mendapatkan bek 25 tahun ini.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juve Pastikan Menyerah Kejar Iniesta
Liga Italia 13 September 2017, 19:35 -
Direktur Juve: Barca Sudah Tawar Dybala?
Liga Italia 13 September 2017, 13:30 -
Editorial 13 September 2017, 13:25
-
Debut Impian Semedo di Liga Champions Bersama Barca
Liga Champions 13 September 2017, 10:45 -
Kalah, Higuain Acungkan Jari Tengah ke Suporter Barca
Open Play 13 September 2017, 10:34
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39