'Liverpool Harusnya Datangkan Falcao Atau Reus'

Editor Bolanet | 21 Agustus 2014 18:00
'Liverpool Harusnya Datangkan Falcao Atau Reus'
Marco Reus (c) AFP
- Mantan pemain , David Thompson mengungkapkan bahwa mantan timnya itu seharusnya mendatangkan atau Marco Reus pada musim panas ini.

Menurut pria yang semasa aktif bermain di posisi gelandang ini, dua nama di atas merupakan pemain yang dianggapnya memiliki kemampuan baik untuk menggantikan Luis Suarez yang hengkang ke Barcelona.

Falcao atau Marco Reus adalah pilihan saya. Pendukung Liverpool mungkin hanya berpikir tentang nama besar, bukan apakah mereka cocok atau tidak, ujar Thompson.

Bila Falcao gabung Real Madrid, bagaimana dengan Benzema? Atau bila bukan Benzema, bagaimana dengan Isco? Saya pikir Isco bisa bermain di depan dan dia memiliki kecepatan untuk 'membakar'. Dia layak, tegasnya.

Liverpool sendiri saat ini tengah santer dikaitkan dengan striker AC Milan yang juga mantan pemain Manchester City, Mario Balotelli.[initial]

 (tsr/dzi)