Liverpool Disarankan Rekrut Ousmane Dembele Ketimbang Coutinho

Dimas Ardi Prasetya | 18 Juli 2019 21:55
Liverpool Disarankan Rekrut Ousmane Dembele Ketimbang Coutinho
Ousmane Dembele merayakan golnya ke gawang Tottenham (c) AFP

Bola.net - Danny Murphy menyebut Ousmane Dembele akan jadi perekrutan yang fantastis bagi Liverpool dan merupakan opsi yang lebih baik ketimbang Philippe Coutinho.

Musim panas ini Liverpool masih belum mendatangkan pemain baru. Padahal mereka diprediksi akan mendatangkan pemain bintang.

Advertisement

Tujuannya agar bisa bersaing dengan Manchester City di pentas Premier League musim depan. Selain itu mereka juga harus mempertahankan gelar Liga Champions miliknya.

Belakangan ini Liverpool dikaitkan dengan Coutinho. Playmaker asal Brasil itu disebut bisa balik ke Anfield karena tak memiliki tempat di skuat Barcelona.

Sebelumnya ia disebut sudah akan cabut dari Camp Nou karena gagal tampil maksimal sejak dibeli dari Liverpool pada tahun 2018. Gosip kepergiannya makin santer terdengar setelah Barca mendatangkan Antoine Griezmann dari Atletico Madrid.

Coutinho disebut mempertimbangkan kembali ke Liverpool dengan status pinjaman selama dua musim. Setelah itu The Reds akan memiliki opsi membelinya dengan harga 88 juta pounds.

1 dari 2 halaman

Tak Direstui

Kabar ini dikomentari oleh Murphy. Ia mengaku tidak merestui comeback Coutinho ke Anfield.

Menurutnya ada tranfer lain yang lebih masuk akal. Yakni mendatangkan rekan setim Coutinho di Barca, Dembele.

“Dembele akan menjadi perekrutan yang fantastis untuk Liverpool," bukanya pada bwin.

“Ia tidak memiliki waktu terbaik di Barcelona, ​​tetapi jelas memiliki banyak bakat dan kemampuan untuk memenangkan pertandingan sendirian," serunya.

“Jika ia bisa mendapatkan kembali kepercayaannya pada kemampuannya maka Liverpool akan memiliki tiga penyerang tangguh dalam dirinya, [Sadio] Mane dan [Mohamed] Salah," serunya.

2 dari 2 halaman

Gusur Firmino

Selama ini trio penyerang Liverpool terdiri Salah, Mane dan Roberto Firmino. Nama terakhir ini krusial bagi lini serang berkat kerja keras serta kreativitasnya.

Murphy yakin pemain asal Brasil itu akan terdepak dari skuat utama jika Dembele datang ke Anfield. Namun ia juga menyebut pada akhirnya pemain asal Prancis ini akan bisa membawa efek positif bagi Firmino.

“Ketika bermain menurut potensinya, saya pikir ia akan menyingkirkan [Roberto] Firmino dari tim utama," ujar Murphy.

“Firmino adalah tipe pemain yang akan meningkatkan permainannya sendiri dan semua orang di sekitarnya jika Dembele masuk ke tim."

"Ia akan memperjuangkan tempatnya tiap pekan, dan, jika Anda tidak memberikan semua yang Anda miliki di lapangan, maka Firmino akan segera mengambilnya," serunya.

Liverpool sejauh ini baru mendatangkan satu pemain saja yakni Sepp van den Berg. Bek 17 tahun ini direkrut dari PEC Zwolle.