Liverpool Diprediksi Akan Main Dengan Pressing Gila-gilaan Lawan City
Dimas Ardi Prasetya | 11 Januari 2018 20:25
Bola.net - - Eks penggawa West Ham Tony Gale memprediksi Liverpool akan bermain dengan tempo tinggi dan melakukan pressing gila-gilaan saat bermain melawan Manchester City.
Kompetisi Premier League di matchday 23 nanti akan diramaikan oleh sebuah partai besar di Anfield. Saat itu Liverpool akan menjamu sang pemuncak klasemen, Man City.
Pertandingan ini akan menjadi kesempatan bagi Liverpool untuk bisa membalaskan dendamnya kepada pasukan Josep Guardiola tersebut. Sebab di pertemuan pertama lalu The Reds mengalami kekalahan.
Bermain di Etihad, Liverpool tumbang dengan skor telak 5-0. Apalagi saat itu laga tersebut juga diiringi oleh kontroversi terkait kartu merah Sadio Mane di menit 37.
Gale lantas ditanya apakah kekalahan itu membuat kerusakan pada skuat Liverpool. Ia menjawab:
Akan ada beberapa kerusakan tapi saya mengantisipasi bahwa Liverpool akan memainkan taktik pressing ini dan akan menekan Man City seakan mereka tidak pernah ditekan sebelumnya. Ini akan menjadi pertandingan beroktan tinggi dan jika ada yang akan melakukannya, itu adalah Liverpool, cetusnya pada Sky Sports.
Ada tanda-tanda bahwa City, terutama bek tengahnya - tidak seperti John Stones tapi Otamendi atau Mangala - Anda dapat menekan beberapa pemain dan mencuri bola dari mereka, klaim Gale.
Itu akan menjadi taktik Liverpool dan mereka akan mencoba dan memainkan game ini dengan kecepatan 100 mil per jam dan pada saat bersamaan mereka memiliki ketenangan untuk terus melangkah dan menciptakan peluang sendiri, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
De Bruyne Isyaratkan Kedatangan Sanchez ke City
Liga Inggris 10 Januari 2018, 20:59 -
Banyak Tim Dianggap Bisa Juara Liga Champions Musim Ini
Liga Champions 10 Januari 2018, 17:54 -
Toure Anggap City Sudah Punya Mental Sebagai Tim Juara
Liga Inggris 10 Januari 2018, 16:00 -
Bikin Blunder, Guardiola Kagumi Kekuatan Mental Stones
Liga Inggris 10 Januari 2018, 15:10 -
Tak Sabar Diasuh Guardiola, Sanchez Sampai Rela Lakukan Ini
Liga Inggris 10 Januari 2018, 11:50
LATEST UPDATE
-
Pemerintah Inggris Resmi Dukung Rencana MU Bangun Stadion Baru
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:49 -
MU Ingin Boyong Gelandang Timnas Jerman Jebolan Man City
Liga Inggris 20 Maret 2025, 23:40 -
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Korea Selatan Gagal Menang Lawan Oman
Asia 20 Maret 2025, 22:49
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40