Liverpool Dinilai Lebih Baik dari MU dan Arsenal
Haris Suhud | 18 Februari 2017 01:13
Bola.net - - Jan Molby menilai Liverpool lebih baik dari Manchester United dan Arsenal. Mantan pemain The Reds tersebut memandang jika Jurgen Klopp bisa mengantarkan Liverpool menjadi empat besar, sudah bisa diartikan sebagai kesuksesan musim ini.
Pada pertandingan terakhir menghadapi Tottenham, Liverpool baru saja memetik kemenangan dengan skor 2-0 di Anfield berkat gol Sadio Mane. Kemenangan itu membuat Liverpool berada di peringkat lima dengan mengemas 49 poin.
Meskipun masih berada pada zona Liga Europa, namun Liverpool hanya berjarak satu poin dengan Arsenal dan Tottenham yang ada di atasnya. Dengan Manchester City di peringkat dua, Liverpool berjarak tiga poin. Chelsea masih kokoh di puncak klasemen dengan poin 60, berjarak delapan poin dari peringkat dua.
Di 13 sisa pertandingan musim ini, Molby mengatakan Liverpool masih punya peluang duduk di peringkat dua dan lolos ke Liga Champions musim depan.
Pada awal musim, lolos ke Liga Champions adalah target satu-satunya [Liverpool] dan meraih target itu akan menjadi musim yang bagus. Mencapai target itu akan sulit, kami tahu itu. Anda bisa melihat Chelsea melenggang tapi ada lima tim yang merebutkan posisi tiga. Semua tim bisa finis di peringkat dua, semua tim bisa finis di peringkat enam. Ketat, tulis Molby di laman Liverpool Echo.
Saya sendiri akan kecewa jika kami tak mengakhiri musim ini sebagai empat besar. Kami lebih baik dari Manchester United, kami lebih baik dari Arsenal.
Setelah pertandingan terakhir, saya rasa tak begitu jauh jarak dengan Tottenham. Manchester City punya banyak pemain bagus tapi penampilan mereka naik turun. Saya tak ingin memastikan menjadi empat besar dengan Spurs, City dan Chelsea akan menjadi penghadang, jelasnya.
Untuk mengejar target sebagai empat besar, Liverpool agak memiliki kelonggaran. Sebab, mereka hanya fokus ke Premier League setelah gugur dari FA Cup. Pada laga selanjutnya, Liverpool akan bertemu dengan Leicester City di King Power Stadium.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pogba Heran Bola Tendangannya Kerap Membentur Mistar Gawang
Liga Eropa UEFA 17 Februari 2017, 23:21 -
Ibrahimovic Deklarasikan Dirinya Mirip Indiana Jones
Liga Eropa UEFA 17 Februari 2017, 20:30 -
Ferdinand: Wenger Jangan Diingat Akan Prestasinya Belakangan Ini
Liga Inggris 17 Februari 2017, 20:01 -
Ander Herrera Bicara Arti Penting Piala FA
Liga Inggris 17 Februari 2017, 19:24 -
Redknapp: Ibrahimovic Sukses Gantikan Peran Rooney
Liga Inggris 17 Februari 2017, 16:00
LATEST UPDATE
-
Menpora dan Ratu Tisha Jadi Pembicara di Forum PBB, Ini yang Dibahas
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025, 03:55 -
Link Live Streaming Paraguay vs Chile - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 03:00 -
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40