Liverpool Diklaim Sudah Alami Kemajuan Sejak Dibesut Klopp

Dimas Ardi Prasetya | 12 Juni 2017 22:52
Liverpool Diklaim Sudah Alami Kemajuan Sejak Dibesut Klopp
Jordan Henderson (c) AFP

Bola.net - - Kapten Liverpool Jordan Henderson menyebut The Reds sudah mengalami banyak kemajuan sejak ditangani oleh Jurgen Klopp.

Klopp masuk ke Anfield pada Oktober 2015 lalu. Meski masuk ke klub itu jelang tengah musim, namun ia berhasil mengantarkan The Reds menembus dua laga final, meski akhirnya gagal juara.

Musim berikutnya, yakni musim 20161-17, jadi musim perdana Klopp menangani Liverpool selama satu musim penuh. Ia pun berhasil membuat The Reds finis di empat besar, sesuai target di awal musim.

Henderson menilai, sejak diasuh manajer asal Jerman tersebut, para penggawa Liverpool kini sudah mengalami banyak peningkatan secara individu, dan tentunya juga secara tim.

Jurgen Klopp

Kami semakin membaik dan kami memperbaiki semua aspek permainan. Kami menjadi lebih dewasa sebagai tim dan kemampuan kami meningkat di lapangan latihan, mendengarkan apa yang dikatakan oleh pelatih tentang bagaimana kita dapat memperbaiki diri sebagai tim dan individu, ucap Henderson pada situs resmi klub.

Semua orang telah memahami itu sepanjang musim dan semua orang telah bekerja sangat keras. Dan Anda mendapatkan hadiah Anda di akhir musim, dengan masuk ke zona empat besar, tutupnya.