Liverpool Dianggap Keliru Tak Cari Pengganti Dejan Lovren
Ari Prayoga | 3 November 2020 04:55
Bola.net - Mantan bek Liverpool, Jose Enrique menyayangkan keputusan eks klubnya untuk tak merekrut bek baru sebagai pengganti Dejan Lovren.
Pada jendela transfer musim panas kemarin, Liverpool memutuskan untuk melepas Lovren ke Zenit St Petersburg dengan biaya transfer senilai 12 juta euro.
Liverpool pun kemudian tak membeli bek baru hingga jendela transfer ditutup. Kini keputusan tersebut bisa jadi disesali mengingat lini belakang mereka tengah mengalami krisis.
Bek andalan Liverpool, Virgil van Dijk mengalami cedera panjang, sedangkan bek tengah lainnya, Joel Matip juga kerap absen karena mengalami cedera.
Ogah Salahkan Klopp
Enrique pun menilai keputusan Liverpool untuk tak merekrut pengganti Lovren adalah sebuah hal yang keliru, meski ia tak mau menyalahkan Jurgen Klopp.
“Saat seseorang pergi, Anda harus menggantikannya," ujar Enrique kepada Stadium Astro.
“Saya tidak bisa mengatakan Klopp telah melakukan kesalahan. Dia telah membuat begitu banyak keputusan bagus. Menurut pendapat saya, saya akan merekrut bek tengah," imbuhnya.
Bandingkan dengan Klub Lain
Enrique menilai bahwa pos bek tengah merupakan salah satu pos terpenting di sebuah tim. Ia pun membandingkan dengan langkah Manchester City yang memperkuat lini belakang mereka.
“Ketika Anda berbicara tentang klub terbaik di dunia, lihat berapa banyak uang yang dihabiskan Manchester City untuk bek tengah dalam beberapa musim terakhir. Tahun ini mereka menandatangani [Nathan] Ake dan [Ruben] Dias," tutur Enrique.
“Mungkin [Nathaniel ] Phillips akan tampil dan Anda tidak membutuhkan bek tengah pada Januari. Tapi berapa banyak pemain muda yang mulai menjadi pemain tim utama?" lanjutnya.
“Bek tengah adalah salah satu posisi terpenting. Kita membutuhkan seseorang di sana." tegasnya.
Sumber: Stadium Astro
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Kembali ke Puncak Premier League dengan Noda yang Sulit Dihapus
Liga Inggris 2 November 2020, 23:51 -
Jelang Duel di Liga Champions, Klopp Lempar Pujian untuk Atalanta
Liga Champions 2 November 2020, 23:27 -
Salah Dituding Diving Lawan West Ham, Klopp: Itu Memang Pelanggaran Kok!
Liga Inggris 2 November 2020, 22:50 -
Update Cedera Thiago, Matip, dan Keita, Bisakah Bela Liverpool Lawan Atalanta?
Liga Champions 2 November 2020, 22:23 -
Firmino Terancam Kehilangan Posisi Inti di Liverpool Karena Jota
Liga Inggris 2 November 2020, 21:33
LATEST UPDATE
-
Dean Huijsen Jalani Debut untuk Spanyol di Tanah Kelahirannya Belanda
Piala Eropa 21 Maret 2025, 09:08 -
Masa Depan Antonio Rudiger: Kembali ke Serie A Sebelum Pensiun?
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 09:00 -
Langit Biru yang Mencekam: Laga Berat Argentina di Kandang Uruguay
Amerika Latin 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025, 17 April-4 Mei 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Daftar Tim Voli yang Lolos ke Babak Final Four PLN Mobile Proliga 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025 Hari Ini
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Link Live Streaming PLN Mobile Proliga 2025 di MOJI dan Vidio
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Jadwal Lengkap PLN Mobile Proliga 2025, 3 Januari-11 Mei 2025
Voli 21 Maret 2025, 08:43 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 21 Maret 2025, 08:42
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39