Liverpool Coba Angkut Pemain Bayern Munchen Ini?
Serafin Unus Pasi | 28 Mei 2023 14:20
Bola.net - Klub Premier League, Liverpool memiliki target transfer baru di musim panas nanti. The Reds dilaporkan ingin merekrut Benjamin Pavard dari Bayern Munchen.
Liverpool memang diketahui akan belanja beberapa pemain baru di musim panas nanti. Jurgen Klopp ingin memperkuat timnya agar The Reds kembali kompetitif di musim depan.
Salah satu sektor yang ingin diperkuat Klopp adalah lini pertahanan. Ia butuh bek baru setelah performa Virgil van Dijk mulai menurun.
Kicker melaporkan bahwa Liverpool kini mengarahkan radar mereka ke Jerman. The Reds dilaporkan tertarik untuk mengamankan jasa Benjamin Pavard.
Simak situasi transfer Pavard selengkapnya di bawah ini.
Bek Serba Bisa
Laporan tersebut mengklaim bahwa Jurgen Klopp sendiri yang ingin Liverpool mengamankan jasa Pavard di musim panas nanti.
Klopp terkesan dengan penampilan sang bek. Karena ia sudah menjadi sosok yang tangguh untuk lini pertahanan The Bavaria dalam beberapa tahun terakhir.
Selain itu ia juga bisa bermain sebagai bek kanan. Jadi Klopp menilai sang bek bisa memberikan dampak yang besar bagi timnya.
Peluang itu Ada
Laporan itu juga mengklaim bahwa peluang Liverpool untuk menggaet Pavard di musim panas nanti cukup besar.
Sang bek dilaporkan sedang mempertimbangkan cabut dari Bayern. Ia merasa butuh tantangan baru dalam karirnya.
Bek timnas Prancis itu juga dilaporkan tertarik untuk bermain di Premier League. Jadi Liverpool punya kesempatan besar untuk mengamankan sang bek.
Pesaing
Liverpool harus bergerak cepat untuk mengamankan jasa Pavard. Karena ada dua klub top Eropa lain yang berminat pada sang bek.
Mereka adalah Real Madrid dan Manchester United yang dirumorkan akan mencoba mengamankan sang bek di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Kicker)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Diminta Jangan Rekrut Neymar, Kenapa Nih?
Liga Inggris 27 Mei 2023, 18:02 -
Indikasi Jeremie Frimpong ke Manchester United Semakin Jelas
Liga Inggris 27 Mei 2023, 06:00 -
Kumpulan Meme-meme Kocak usai Chelsea Dihajar Manchester United
Liga Inggris 26 Mei 2023, 22:42 -
Diincar MU, Frank Lampard Akui Mason Mount Bisa Tinggalkan Chelsea
Liga Inggris 26 Mei 2023, 22:14 -
Cedera Cukup Serius, Antony Bakal Absen di Final FA Cup
Liga Inggris 26 Mei 2023, 20:30
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40