Liverpool Catat 7 Clean Sheet Beruntun, Virgil van Dijk: Berkat Kerja Keras Semua Pemain
Ari Prayoga | 21 Januari 2020 07:30
Bola.net - Bek andalan Liverpool, Virgil van Dijk menyatakan bahwa prestasi tujuh clean sheet beruntun yang dicatat timnya tercipta berkat kerja keras semua pemain.
Akhir pekan kemarin, Liverpool sukses memenangi laga kontra sang rival, Manchester United dengan skor 2-0. Gawang Liverpool lagi-lagi tak mampu dibobol lawan.
Sebelum kontra United, gawang Liverpool juga tak bobol dalam laga kontra Bournemouth, Watford, Leicester, Wolves, Sheffield United, dan Tottenham. Catatan tujuh clean sheet beruntun menjadi yang pertama dilakukan Liverpool sejak Desember 2006 silam.
Pernyataan Van Dijk
Duet Van Dijk dengan Joe Gomez menjadi faktor utama kesuksesan Liverpool mencatat clean sheet. Namun bagi bek asal Belanda itu, prestasi ini merupakan buah kerja keras seluruh pemain.
"Semua pemain terlibat. Kami memiliki kiper fantastis, full-back yang melakukan tugas mereka, gelanang dan para bintang di lini depan jadi ini merupakan kerja kolektif," ujar Van Dijk seperti dikutip Goal International.
"Namun, tentu saja sebagai bek kami sangat puas bisa mencatat clean sheet karena kita semua tahu bahwa jika kami mencatat clean sheet maka ada peluang besar untuk memenangi pertandingan jadi itu menyenangkan," tambahnya.
Kesadaran Skuad Liverpool
Di bahwa asuhan Jurgen Klopp, skuad Liverpool memang mampu mengeluarkan segenap kemampuan mereka di setiap pertandingan. Mentalitas inilah yang disukai Van Dijk.
"Kami semua tahu mengapa kami melakukannya. Kami semua tahu mengapa kami bekerja sangat keras satu sama lain. Itu merupakan hal yang bagus, kami selalu mencoba mencari jalan," tutur Van Dijk.
"Tak pernah mudah memag, tapi kami menyadarinya, jadi Anda sudah bisa beradaptasi dengan situasi tertentu. Mentalitas yang kami miliki, kami tahu akan akan kemunduran di beberapa laga, kami tahu akan akad momen sulit, tapi jika Anda sudah siap menghadapinya maka akan membuat sedikit lebih mudah," tukasnya.
Sumber: Goal International
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Banyak hal Terjadi Sejak Liverpool Terakhir Kali Kalah di Anfield
Bolatainment 20 Januari 2020, 23:59 -
Virgil Van Dijk, Senjata Berharga Liverpool dari Set Piece
Liga Inggris 20 Januari 2020, 22:18 -
Bela Simon Mignolet, Vincent Kompany Omeli Fans Anderlecht
Open Play 20 Januari 2020, 21:51 -
Selebrasi Alisson Terinspirasi Aksi Pepe Reina di Liverpool 14 Tahun Silam
Liga Inggris 20 Januari 2020, 20:58 -
Lihat Martial Gagal Jebol Gawang Liverpool, Gary Neville Tak Kuasa Tahan Emosi
Open Play 20 Januari 2020, 20:02
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39