Liverpool Butuh Bantuan Suporter untuk Kembali ke Jalur Kemenangan
Dimas Ardi Prasetya | 6 Maret 2020 22:16
Bola.net - Manajer Liverpool Jurgen Klopp menegaskan ia membutuhkan bantuan penuh dari suporter di Anfield agar bisa kembali ke jalur kemenangan saat menjamu Bournemouth.
Liverpool mengalami penurunan performa belakangan ini, khususnya sejak kembali dari winter break. Mereka kalah tiga kali dari empat pertandingan terakhirnya.
Awalnya mereka dijegal 1-0 oleh Atletico Madrid di leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Setelah itu mereka sempat bisa menang 3-2 atas West Ham di Premier League.
Namun setelah itu mereka mendapat hasil mengejutkan ketika jumpa Watford. The Reds dihajar dengan skor telak 3-0.
Di laga berikutnya, Liverpool bermain melawan Chelsea di babak kelima FA Cup. Di pertandingan itu mereka kalah lagi dengan skor 2-0.
Kini Liverpool akan kembali terjun ke pentas Premier League. Mereka akan menjamu Bournemouth di matchday 29 di Anfield.
Bantuan Fans
Jika bisa menang atas Bournemouth, Liverpool tak cuma bisa bangkit dari keterpurukannya. Namun mereka juga akan mencatatkan rekor meraih 22 kemenangan beruntun di kandang sendiri sekaligus memperpanjang rekor tak terkalahkan di Anfield sebanyak 55 laga.
Akan tetapi Jurgen Klopp menegaskan bahwa target kemenangan itu tak akan mudah didapat. Maka dari itu ia membutuhkan bantuan penuh dari para suporter di Anfield.
"Ya, ini jauh lebih besar tetapi saya menyadari bahwa sudah beberapa waktu yang lalu, pengaruh dan dampak Anfield jauh lebih besar dari yang saya kira," jawab Klopp pada situs resmi Liverpool saat ditanya apakah efek Anfield terhadap timnya lebih besar daripada yang bisa dibayangkannya.
“Kami tidak pernah benar-benar berpikir tentang statistik dan hal-hal seperti ini, dan pada saat ini rasanya tidak seperti kami memenangkan 21 lagaa terakhir dan itulah bagaimana kekalahan mengubah banyak hal. Kami tidak akan pernah - dan tidak pernah - mengabaikan hal-hal yang telah terjadi pada kami, soal hasil, cedera, apa pun," serunya.
“Kita harus menciptakan suasana lagi besok, kita harus menggunakan atmosfer itu, tetapi untuk itu semua orang perlu memiliki pola pikir yang benar, orang-orang kita juga. Ini adalah situasi dan bukan hanya kami - sebagai sebuah tim - kalah di tiga dari empat terakhir, para pendukung kami juga merasakan kekalahan itu. [Sekarang] ini tentang reaksi - benar-benar melawan dengan atmosfer yang luar biasa," tegasnya.
Kekuatan Bournemouth
Bournemouth sekarang berada di peringkat 18 klasemen sementara Premier League. Meski posisinya di papan bawah, Jurgen Klopp menegaskan bahwa sang lawan tak bisa diremehkan sama sekali.
“Kami menghadapi lawan di Bournemouth yang telah berjuang dengan semua yang mereka miliki untuk liga selama berbulan-bulan. Mereka mengalami masa yang sangat sulit dengan banyak cedera; tidak semuanya, tetapi sekarang banyak dari para pemain ini kembali, terutama garis depan sekarang kembali seperti biasanya, sebelum musim ini, akan menjadi tiga depan mereka, bahkan jika mereka memainkan sistem yang berbeda sebelumnya," terangnya.
“Mereka berada dalam momen yang sulit; kami menghargai itu dan kami berharap yang terbaik bagi Bournemouth dan Eddie Howe, tetapi tidak di pertandingan besok," kelakarnya.
“Ini bukan tentang catatan, ini tentang membuat probabilitas sebesar mungkin untuk memenangkan pertandingan sepak bola berikutnya, besok dan itulah yang kami persiapkan. Itu yang ingin kami tunjukkan," tandasnya.
(liverpoolfc.com)
Baca Juga:
- Aduh, Alisson Cedera dan Tak Bisa Ikut Main Lawan Atletico Madrid
- Tiga Bulan di Liverpool, Sejauh Mana Perkembangan Adaptasi Minamino?
- Disapa Hasil-Hasil Negatif, Atmosfer Skuat Liverpool Masih Tetap Positif
- Liverpool dan 4 Tim yang Punya Secuil Catatan Buruk Saat Mendominasi
- Jadwal Premier League Pekan ke-29, Siaran Langsung TVRI dan Mola TV
- Bila Melihat Rekor Ini, Arsenal yang jadi Nomor Satu di Premier League Bukan Liverpool
- Cari Pemain Tidak Terkenal, Liverpool Ulangi Strategi Lama?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lawan Bournemouth, Liverpool Akan Kembali ke Jalur Kemenangan
Liga Inggris 5 Maret 2020, 22:15 -
Liverpool Dipercaya tak Bakal Ikut Gabung Perburuan Jude Bellingham
Liga Inggris 5 Maret 2020, 20:53 -
RB Leipzig Konfirmasi Rumor Transfer Timo Werner ke Liverpool
Bundesliga 5 Maret 2020, 14:18
LATEST UPDATE
-
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52 -
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39