Liverpool Bantah Diskon Harga Philippe Coutinho

Rero Rivaldi | 10 Januari 2018 10:50
Liverpool Bantah Diskon Harga Philippe Coutinho
Philippe Coutinho (c) AFP

Bola.net - - Pihak manajemen dikabarkan menolak klaim yang dibuat oleh , usai raksasa Catalan mengatakan bahwa mereka merekrut Philippe Coutinho dengan harga yang lebih murah.

Pemain Brasil datang ke Camp Nou awal pekan ini dengan nilai kesepakatan yang kabarnya bisa mencapai 142 juta poundsterling.

Wakil presiden Barcelona, Jordi Mestre, belum lama ini mengatakan bahwa klub membayar kurang dari yang mereka tawarkan pada sang pemain di musim panas 2017.

Klub sudah lama tertarik pada Coutinho, perbedaannya dengan musim lalu adalah ada potongan harga yang cukup besar, tutur Mestre. Kami tidak akan mengungkap angkanya, karena Liverpool melarang, namun ada diskon yang cukup besar.

Philippe Coutinho

Menurut laporan The Telegraph, Liverpool membantah klaim tersebut karena mereka tak pernah mempertimbangkan penawaran apapun hingga Januari, dan pihak Merseyside juga membantah mereka melakukan transfer ini karena adanya tekanan dari pihak Coutinho.

Laporan yang sama menyatakan bahwa pemain Brasil merogoh 11,5 juta pounds dari kantongnya sendiri untuk memuluskan kepindahannya ke Camp Nou.