Live Streaming Chelsea vs West Ham di Mola TV

Gia Yuda Pradana | 30 November 2019 19:01
Live Streaming Chelsea vs West Ham di Mola TV
Premier League, Chelsea vs West Ham (c) Bola.net

Bola.net - Chelsea akan menjamu West Ham pada pekan ke-14 Premier League 2019/20, Sabtu (30/11/2019). Pertandingan ini bisa dinikmati melalui live streaming di Mola TV, dengan kick-off pukul 22:00 WIB.

Dalam laga kandangnya melawan West Ham di Premier League musim lalu, Chelsea menang 2-0 melalui sepasang gol Eden Hazard.

Advertisement

Chelsea tak terkalahkan dalam 14 laga kandang terakhirnya melawan West Ham di semua kompetisi (M10 S4 K0).

Terakhir kali Chelsea kalah dalam laga kandangnya melawan West Ham adalah dengan skor 2-3 di Premier League musim 2002/03.

Chelsea mencatatkan 5 clean sheet dalam 8 laga kandang terakhirnya melawan West Ham di Premier League.

1 dari 1 halaman

Jadwal Lengkap Pertandingan dan Live Streaming

Chelsea vs West Ham

  • Kompetisi: Premier League 2019/20, pekan ke-14
  • Stadion: Stamford Bridge
  • Hari: Sabtu, 30 November 2019
  • Jam kick-off: 22.00 WIB
  • Live: -
  • Live Streaming: Mola TV [Link streaming pada tautan berikut ini].

Perkiraan starting XI Chelsea (4-3-3): Kepa; James, Tomori, Zouma, Azpilicueta; Kovacic, Jorginho, Kante; Pulisic, Batshuayi, Willian.

Perkiraan starting XI West Ham (4-4-1-1): Jimenez; Cresswell, Balbuena, Ogbonna, Fredericks; Anderson, Rice, Noble, Antonio; Snodgrass; Haller.