Lisandro Martinez Comeback itu Anugerah untuk Manchester United
Serafin Unus Pasi | 15 Mei 2024 19:23
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag mengaku sangat gembira mengetahui Lisandro Martinez sudah siap untuk kembali merumput bersama Setan Merah. Ia menilai sang bek sangat dibutuhkan oleh timnya saat ini.
Semenjak bergabung dari Ajax pada tahun 2022 silam, Martinez langsung menjelma jadi pemain penting di skuat MU. Namun di musim 2023/2024 ini sang bek kerap absen karena mengalami cedera berkepanjangan.
Namun menjelang penutupan musim 2023/2024 ini, Martinez akan kembali memperkuat MU. Sang bek dikonfirmasi bisa turun melawan Newcastle pada dini hari nanti.
Ten Hag mengakui kembalinya Martinez menjadi suntikan semangat bagi timnya. "Kami sangat membutuhkannya di atas lapangan," buka Ten Hag dalam konferensi persnya baru-baru ini.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Sosok Krusial
Ten Hag menyebut bahwa Martinez punya kemampuan di atas rata-rata sebagai seorang bek. Tidak hanya itu, ia juga memiliki jiwa kepemimpinan yang bagus di skuat United.
"Dia telah menunjukkan bahwa dia adalah seorang pejuang. Ia memiliki jiwa petarung dalam dirinya," sambung Ten Hag.
"Ketika dia fit, dia menerapkan standard yang tinggi di dalam tim ini. Dia juga punya jiwa kepemimpinan dan juga seorang pejuang dengan semangat yang luar biasa."
Kerugian Besar
Ten Hag menyebut bahwa absennya Martinez di sebagian besar musim 2023/2024 ini menjadi kerugian tersendiri bagi MU.
Ia menyebut sedikit banyak lini pertahanan MU jadi keropos karena bek asal Argentina itu absen membela timnya.
"Dia adalah pemain yang sangat penting untuk lini pertahanan kami. Kami benar-benar merindukannya di sepanjang musim ini," pungkasnya.
Tambahan Tenaga
Setelah Martinez, ada beberapa pemain Manchester United yang dikabarkan akan segera comeback.
Ada Bruno Fernandes, Marcus Rashford, Luke Shaw dan Willy Kambwala yang dikabarkan sedikit lagi akan turun membela Setan Merah.
Klasemen Premier League
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lawan Newcastle, Menang Harga Mati untuk Manchester United
Liga Inggris 14 Mei 2024, 20:07 -
Soal Viktor Gyokeres, Manchester United Masih Galau
Liga Inggris 14 Mei 2024, 18:19 -
Alamak! Bruno Fernandes Pertimbangkan Cabut dari Manchester United?
Liga Inggris 14 Mei 2024, 18:05
LATEST UPDATE
-
Satu Napas, Satu Tekad: Timnas Indonesia Harus Punya Semangat yang Sama
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:57 -
Garuda, Waspada! Bahrain Bertekad Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:46 -
Menajamkan Taji Garuda: Perombakan Komposisi di Lini Depan Timnas Indonesia
Tim Nasional 23 Maret 2025, 10:39 -
Ancaman Bola Mati untuk Timnas Indonesia: Tutup Celah, Tutup Peluang Lawan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:59 -
Garuda Terluka, tapi Belum Tumbang: Target 3 Poin di Laga Berikutnya
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:52 -
Calvin Verdonk vs Dean James: Siapa Penguasa Sisi Kiri Garuda?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:42 -
Sinyal Rotasi di Bawah Mistar: Emil Audero Debut Lawan Bahrain?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:33 -
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39