Lihat Smith Rowe Jadi Pemain Penting di Arsenal, Eks Partner: Gak Usah Terkejut!
Richard Andreas | 11 Maret 2021 04:15
Bola.net - Emile Smith Rowe jadi salah satu pemain muda terbaik Arsenal di musim 2020/21 ini. Dia punya skill mumpuni untuk mengisi ruang di belakang striker dan menunjukkan kreativitasnya.
Ketika Arsenal sempat terseok-seok di akhir tahun lalu, Mikel Arteta mengambil risiko dengan menurunkan Smith Rowe di posisi itu, dan hasilnya luar biasa memuaskan. Arsenal perlahan-lahan bangkit sampai sekarang.
Kini Smith Rowe terus jadi pilihan utama jika dia berada dalam kondisi terbaiknya. Di usia 20 tahun, Smith Rowe siap berkembang jadi idola baru The Gunners di masa depan.
Jumat (12/3/2021) besok, Arsenal akan menghadapi Olympiakos dalam duel leg pertama 16 besar Liga Europa. Menjelang laga ini, ada Bruma pemain Olympiakos yang bicara soal Smith Rowe. Apa katanya?
Gak terkejut tuh
Bruma ternyata bersahabat baik dengan Smith Rowe, keduanya pernah bersama-sama membela RB Leipzig di musim 2018/19 lalu.
Saat itu Bruma tahu betul bagaimana kualitas Smith Rowe sudah luar biasa, karena itulah dia tidak terkejut melihat Smith Rowe sekarang.
"Saya sama sekali tidak terkejut. Di sesi latihan dan di pertandingan kita bisa melihat jelas betapa besar skill dan tekniknya," kata Bruma kepada Goal internasional.
"Emile adalah pemain hebat. Dia bisa mengubah arah pertandingan dengan satu pergerakan dan merusak keseimbangan lawan dengan skill."
Masih lebih baik lagi
Bruma bakal meyakini perkembangan Smith Rowe yang sekarang belum maksimal. Gelandang Inggris itu masih akan lebih baik dan lebih baik lagi.
"Kami sebenarnya berteman baik di Leipzig ketika dia bermain di sana, jadi bagus bisa bertemu dengan dia lagi besok," lanjut Bruma.
"Dia masih akan berkembang pesat dan masih akan jadi lebih baik lagi. Saya harapkan yang terbaik baginya," tutupnya.
Sumber: Goal
Baca ini juga ya!
- Manchester United Tunda Perekrutan Jules Kounde, Kenapa?
- Manchester United Punya Direktur Olahraga dan Direktur Teknik Baru, Begini Pembagian Tugasnya
- Diincar Manchester United, Bek ini Juga Mau Pindah ke Old Trafford
- Resmi, Inilah Direktur Olahraga dan Direktur Teknik Pertama Manchester United
- Terabaikan di Chelsea, Manchester United Bakal Comot Christian Pulisic?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Achraf Hakimi Masuk Radar Transfer Arsenal
Liga Inggris 10 Maret 2021, 16:40 -
Data dan Fakta Liga Europa: Olympiakos vs Arsenal
Liga Eropa UEFA 10 Maret 2021, 16:04 -
Prediksi Olympiakos vs Arsenal 12 Maret 2021
Liga Eropa UEFA 10 Maret 2021, 16:03 -
Kebobolan Konyol Arsenal vs Burnley: Yang Salah Leno atau Xhaka Sih?
Liga Inggris 10 Maret 2021, 07:30 -
Agen Tawarkan Alexandre Lacazette ke Barcelona dan Juventus
Liga Inggris 9 Maret 2021, 16:40
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39