Lihat Liverpool, Neville Jadi Teringat Arsenal
Dimas Ardi Prasetya | 24 Oktober 2017 22:49
Bola.net - - Legenda Manchester United Gary Neville mengaku dirinya teringat Arsenal jika melihat penampilan beberapa musim belakangan ini.
Liverpool beberapa musim belakangan ini punya dua wajah dalam satu tim. Wajah pertama adalah barisan lini serang mereka yang begitu menakutkan. Hal itu didapat sejak era Brendan Rodgers sampai era Jurgen Klopp sekarang ini.
Wajah kedua adalah bobroknya barisan lini belakang mereka. Meski sudah membongkar pasang pemain di lini tersebut, pertahanan klub Merseyside tersebut tetap saja begitu mudah dijebol lawan, khususnya saat set piece.
Liverpool sendiri sebenarnya sedang dalam misi untuk bisa bangkit dan kembali meraih trofi juara yang sudah lebih dari dua dekade gagal mereka rebut kembali. Sayangnya niatan tersebut gagal terlaksana karena lini pertahanan mereka yang sangat payah.
Yang paling utama bagi Liverpool adalah memenangkan Premier League dan saya kira beberapa kali dalam lima tahun terakhir - terutama musim di bawah Brendan Rodgers - mereka seharusnya menang jika mereka bertahan dengan benar setengah saja. Mereka telah kebobolan 50, 48 dan 50 gol selama tiga tahun terakhir, tuturnya saat berbicara pada Gary Neville Podcast.
Mereka jadi tim yang paling banyak kebobolan di laga-laga tandang di Premier League musim ini. Itu salah, serunya.
Anfield adalah sebuah benteng tapi mereka hancur lebur saat melakoni pertandingan tandang ketika mereka mendapat tekanan. Ini hampir seperti Arsenal, di mana Anda terus melihat hal yang sama, musim demi musim, cetusnya.
Musim ini, Liverpool terpuruk di posisi sembilan Premier League. Mereka hanya meraih 13 poin dari sembilan pertandingan, hasil dari tiga kali menang, dua kali kalah dan empat kali seri.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Inggris 23 Oktober 2017, 21:52
-
Dihempaskan Huddersfield, Neville Minta MU Bangkit Lawan Spurs
Liga Inggris 23 Oktober 2017, 21:24 -
Neville Akui Terkejut Dengan Kekalahan MU Atas Huddersfield
Liga Inggris 23 Oktober 2017, 20:56 -
Rapuhnya Pertahanan Liverpool dan Mental Juara MU dalam Pertanyaan
Open Play 23 Oktober 2017, 18:38 -
Jadwal Comeback Pogba Diperkirakan Molor
Liga Inggris 23 Oktober 2017, 15:55
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39