Liga Champions Tak Akan Pengaruhi Perjuangan Liverpool di Premier League
Dimas Ardi Prasetya | 13 Maret 2019 23:22
Bola.net - - Alisson Becker menegaskan kiprah Liverpool di Liga Champions tidak akan memiliki dampak negatif pada perjuangan mereka di Premier League.
Saat ini Liverpool sedang berusaha keras untuk bisa menjadi juara liga untuk pertama kalinya sejak 29 tahun. Sekarang mereka berjuang sekuat tenaga untuk bersaing dengan Manchester City.
City sekarang unggul satu angka dari Liverpool. Mereka mengoleksi 74 poin dan berada di puncak klasemen.
Saat ini kmpetisi EPL tinggal menyisakan delapan pertandingan lagi. Liverpool pun dituntut agar bisa meraih hasil maksimal di semua laga itu sembari berharap City tergelincir.
Tak Ubah Apapun
Sementara itu di Liga Champions, Liverpool kini sudah menapak ke babak 16 besar Liga Champions. Musim lalu mereka bisa mencapai final namun di liga mereka akhirnya hanya bisa finis di posisi keempat.
Alisson kemudian ditanya apakah Liga Champions memiliki dampak terhadap perjuangan Liverpool di pentas liga. Dengan tegas ia menyebut kompetisi itu tidak memberikan dampak negatif bagi perjalanan mereka di liga.
"Itu tidak mengubah apa pun. Kami memiliki target kami dan kami berjuang untuk itu," serunya pada situs resmi Liverpool.
"Target kami adalah untuk memenangkan liga dan semua kompetisi yang kami mainkan, [jadi] Liga Champions juga. Kami berjuang di periode ini," serunya.
"Tim ini adalah tim yang hebat. Kami fokus pada pertandingan berikutnya dan ini merupakan tantangan bagi kami."
Tak Bisa Memilih
Alisson kemudian ditanya manakah yang lebih dipilih oleh Liverpool antara Liga Champions dan Premier League, jika mereka diberi opsi tersebut. Kiper asal Brasil itu pun menjawab: "Tidak."
"Kami tidak dapat memilih apa yang kami kejar. Jika kami dapat memilih, tetapi kita memilih keduanya!:"
"Mereka adalah dua kompetisi besar. Tentu saja, di Premier League sudah lama sejak Liverpool terakhir menang dan mereka belum pernah memenangkan Premier League dengan nama ini, jadi kami akan berjuang untuk keduanya."
Berita Video
Pesan Carles Puyol untuk Barcelona Jika Ingin Lolos ke Perempat Final.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Optimis Liverpool Bisa Lolos dari Hadangan Bayern
Liga Champions 12 Maret 2019, 22:49 -
Jelang Duel Lawan Liverpool, Rasa Takut Menyelimuti Bayern
Liga Champions 12 Maret 2019, 22:06 -
Liverpool Akan Kalahkan City Dengan Keunggulan Satu Poin
Liga Inggris 12 Maret 2019, 21:38 -
De Bruyne Akui Dirinya Ngefans Liverpool Sejak Kecil
Liga Inggris 12 Maret 2019, 20:24 -
Bayern Munchen vs Liverpool, Tuan Rumah Diprediksi Menang Tipis
Liga Champions 12 Maret 2019, 19:20
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39