Leicester Resmi Angkat Shakespeare Jadi Manajer Tetap
Ari Prayoga | 12 Maret 2017 23:32
Bola.net - - Jawara Premier League musim lalu, Leicester City akhirnya resmi mengumumkan pengangkatan Craig Shakespeare sebagai manajer tetap hingga akhir musim ini.
Sebelumnya Shakespeare ditunjuk menjadi manajer interim untuk mengisi kekosongan sepeninggal Claudio Ranieri yang dipecat bulan lalu.
Shakespeare ternyata sukses menghadirkan kembali asa Leicester yang sempat terancam degradasi. Di bawah tangan dingin pria 53 tahun itu, The Foxes sukses meraih dua kemenangan, masing-masing atas Liverpool dan Hull City.
Kesuksesan ini membuat Vice Chairman Aiyawatt Srivaddhanaprabha puas dan memutuskan untuk mengangkat Shakespeare menjadi manajer tetap.
Shakespeare memang bukan orang asing bagi Leicester. Pria pemegang lisensi kepelatihan UEFA Pro tersebut sudah menjadi bagian dari staf pelatih Leicester dalam tujuh dari delapan musim terakhir.
Ujian pertama Shakespeare sebagai manajer tetap adalah ketika Leicester menjamu Sevilla di leg kedua babak 16 besar Liga Champions tengah pekan mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gordon Jelaskan Alasan Tolak Pindah ke Chelsea
Liga Inggris 11 Maret 2017, 23:20 -
Cahill: Laga Kontra MU Selalu Masif
Liga Inggris 11 Maret 2017, 22:50 -
'Ketimbang EPL, Mourinho Lebih Baik Prioritaskan Liga Europa'
Liga Inggris 11 Maret 2017, 22:30 -
Giggs: Mourinho Catat Start Lambat di MU
Liga Inggris 11 Maret 2017, 22:20 -
Keane : Saya Bisa Seperti Ini Berkat Ferdinand
Liga Inggris 11 Maret 2017, 22:10
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39