Leicester City Tetapkan Banderol Mahrez
Serafin Unus Pasi | 15 Juli 2017 19:50
Bola.net - - Klub EPL, Leicester City nampaknya sudah siap berpisah dengan pemain andalan mereka, Riyad Mahrez. Winger Timnas Aljazair itu dikabarkan siap mereka lepas jika ada klub yang berani menawarnya seharga 48 Juta Pounds.
Nama Riyad Mahrez dikenal sebagai salah satu pemain terpenting Leicester City selama dua tahun terakhir. Ia diklaim sebagai aktor kunci dari keberhasilan The Foxes menjuarai Premier League dua tahun yang lalu.
Namun pada musim panas ini Mahrez menyatakan diri ingin hengkang dari King Power Stadium. Ia disebut ingin mencari tantangan baru setelah The Foxes hanya finish di peringkat ke 12.
Keinginan Mahrez itu sendiri kabarnya menarik perhatian Arsenal dan AS Roma. Kedua tim ini disebut ingin menggunakan jasa Mahrez untuk bursa transfer kali ini.
Menurut laporan yang dilansir Football Italia, kubu Leicester sejatinya enggan untuk melepas pemain 26 tahun tersebut ke klub lain. Namun karena sang pemain terus mendesak ingin pergi, maka The Foxes akhirnya memasang banderol transfer untuk sang pemain.
Mereka dikabarkan hanya mau mendengarkan tawaran senilai 48 Juta Pounds. Jika tidak ada yang memenuhi angka tersebut, maka mereka akan tetap menahan sang pemain di Leicester pada musim panas ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juve Incar Manolas Untuk Gantikan Bonucci
Liga Italia 14 Juli 2017, 18:01 -
Bernat Tertarik Gabung Barcelona
Liga Eropa Lain 14 Juli 2017, 15:30 -
Pelatih Roma Benarkan Transfer Cengiz Under?
Liga Italia 14 Juli 2017, 09:05 -
Transfer Nastasic ke Roma Terancam Kolaps
Liga Italia 14 Juli 2017, 08:29 -
Di Francesco: Roma Akan Datangkan Seorang Juara
Liga Italia 14 Juli 2017, 08:25
LATEST UPDATE
-
Italia di Ujung Tanduk: Gli Azzurri Terancam Tenggelam di Dortmund
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:21 -
Portugal Mencoba Menghidupkan Bara Semangat dari Abu Kekalahan
Piala Eropa 23 Maret 2025, 13:03 -
Jadwal Siaran Langsung Formula 1 China 2025 di Vidio, 21-23 Maret 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21 -
Otomotif 23 Maret 2025, 12:21
-
Jadwal Lengkap Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Link Live Streaming Turnamen Bulu Tangkis Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:20 -
Hasil Lengkap Pertandingan Swiss Open 2025, 18-23 Maret 2025
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 12:19 -
Prancis di Tepi Jurang: Balikkan Defisit 0-2 atau Gugur di Kandang
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:46 -
Matador Butuh Pedang yang Lebih Tajam untuk Jinakkan Oranye
Piala Eropa 23 Maret 2025, 11:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39