Legenda Liverpool Ini Rela Jadi Anak Buah Jurgen Klopp

Editor Bolanet | 16 Februari 2016 10:32
Legenda Liverpool Ini Rela Jadi Anak Buah Jurgen Klopp
Joe Allen dan Jurgen Klopp (c) Getty
- Legenda , John Barnes mengaku akan rela bila menjadi anak buah dari Jurgen Klopp di Anfield dengan gaya sepakbola yang ia terapkan.


The Reds bersama Jurgen Klopp memang masih belum menemui stabilitas seperti yang diharapkan. Namun kehadiran Klopp di kursi pelatih terbukti membawa atmosfer berbeda di ruang ganti dan juga di antara suporter.


Dan menurut Barnes, Klopp adalah pelatih yang menyenangkan di dunia sepakbola karena gaya sepakbola yang dimainkan timnya dan juga kepribadiannya yang ceria baik di lapangan maupun saat konferensi pers.


Saya pikir saya akan senang bermain untuknya karena dia seorang pelatih yang sangat bisa menularkan sesuatu, ujarnya.


Dia mencintai para pemainnya, dia menempatkan lengannya di sekitar mereka dan dia adalah orang yang rendah hati. Saya pikir dia cocok untuk Liverpool dalam hal karakternya, karena dia sedikit sosialis, tandasnya.[initial]


 (sqw/dzi)