Legenda Kolombia Indikasikan Falcao Segera Pergi dari Old Trafford

Editor Bolanet | 14 Januari 2015 11:41
Legenda Kolombia Indikasikan Falcao Segera Pergi dari Old Trafford
Radamel Falcao. (c) AFP
- Mantan penyerang Newcastle, Faustino Asprilla, menyebut bahwa Radamel kemungkinan besar akan pergi dari Manchester United bulan ini akibat perlakukan Louis Van Gaal.

Falcao, yang bergabung dengan United sebagai pemain pinjaman dari AS Monaco, tengah berjuang untuk menembus tim inti Setan Merah musim ini. Ia hanya mencetak tiga gol dari 13 penampilan sejauh ini.

Namun ia dikejutkan dengan keputusan Van Gaal untuk tidak memasukkan namanya dalam skuat tim, di pertandingan melawan Southampton pekan lalu.

Masalahnya bukan di Falcao, tapi pelatih. Usai sebelumnya bermain dengan baik, ia tidak seharusnya tidak bermain. Sebenarnya saya tidak tahu apa yang ingin Van Gaal lakukan di United. Saya pikir baik pemain maupun fans juga bingung. Ia banyak melakukan perubahan tanpa alasan, tutur Asprilla pada IB Times.

Jika Van Gaal terus seperti ini, ia akan pergi. Saya pikir hubungan keduanya sudah rusak. Falcao mengerti bahwa pelatih tak menginginkannya. Hal tersebut bisa terjadi bulan ini. Kontrak dibuat untuk dilanggar. Semua bisa terjadi, pungkasnya. [initial]

 (ibt/rer)