Leeds 2-4 Manchester United: Sebuah Tim, Aksi Supersub, Dinodai Fans Tuan Rumah!
Asad Arifin | 21 Februari 2022 08:38
Bola.net - Manchester United meraih kemenangan yang vital saat berjumpa Leeds United pada pekan ke-26 Premier League, Minggu (20/2/2022) malam WIB. Setan Merah menang 4-2 dan makin mantap di posisi empat besar klasemen.
Bermain di Elland Road, United menutup babak pertama dengan keunggulan 2-0 lewat gol Harry Maguire dan Bruno Fernandes. Setelah itu, Leeds mencetak dua gol dalam durasi dua menit lewat Rodrigo dan Raphinha.
United tidak patah arang. Pasukan Ralf Rangnick mendapatkan dua gol lagi lewat dua pemain pengganti Fred dan Anthony Elanga. United akhirnya menang dengan skor 4-2.
Duel Leeds vs Manchester United adalah laga klasik. Laga berjalan sangat seru. Lantas, momen-momen penting apa saja yang terjadi pada duel Leeds vs United? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters:
Sebuah Tim
United memainkan babak pertama yang sangat baik. Bukan hanya soal mencetak dua gol, tetapi mampu mengendalikan laga. United bermain sebagai unit. Hal yang sama terjadi setelah Leeds mampu menyamakan skor.
"Determinasi hari ini, bermain sebagai sebuah tim. Kondisi yang sulit sehingga perlu sesuatu yang istimewa. Manajer juga memiliki permainan yang bagus. Bagus sekali, selanjutnya ke Spanyol," ucap Peter Schmeichel
Roy Keane juga memberi pujian atas aksi impresif United. Secara khusus, pujian diberikan pada Paul Pogba dan Jese Lingard. "Fokus pada beberapa bulan ke depan karena mereka (Pogba dan Lingard) penting untuk klub," kata Keane.
Aksi Supersub
Rangnick maupun Bielsa menunjukkan adu taktik yang sangat bagus. Kedua tim membuat perubahan, baik pemain maupun rencana bermain, dan membuahkan hasil yang sesuai harapan. Walau akhirnya United yang menang.
Bielsa memainkan Raphinha pada awal babak kedua. Pemain asal Brasil itu menggantikan peran Jack Harisson. Raphinha pun tampil sangat apik. Dia mencetak gol yang sempat membuat skor menjadi 2-2.
Di kubu United, ada Elanga dan Fred yang dimainkan pada menit ke-67. Saat itu, kedudukan imbang 2-2. Kedua pemain pengganti kemudian jadi penentu bagi United. Masing-masing mencetak satu gol.
Pesona Raphinha
Raphinha menunjukkan bahwa dia layak menjadi incaran banyak klub top pada awal musim 2022/2023 nanti. Raphinha benar-benar menjadi pembeda bagi Leeds pada babak kedua.
"Raphinha membuat perbedaan besar bagi Leeds. Man United pantas menang; Leeds dapat mengambil banyak hal dari laga ini tetapi Raphinha adalah pemain yang wajib inti," kata pandit BBC Sport, Chris Waddle.
Raphinha dilaporkan telah menolak negosiasi kontrak baru dengan Leeds. Pemain 25 tahun sedang menanti tawaran dari tim besar. Sementara, United punya Bruno Fernandes cukup dekat dengan Raphinha karena pernah bermain bersama di Sporting.
Dinodai Suporter Tuan Rumah
Pihak kepolisian Leeds sejak awal telah memberi 'lampu kuning' untuk suporter Leeds United. Mereka sadar bahwa laga melawan United adalah duel dengan rivalitas klasik dan mungkin terjadi hal buruk.
Fans Leeds melemparkan banyak benda ke lapangan termasuk koin. Elanga menjadi salah satu korban pelemparan benda yang dilakukan pendukung Leeds. Insiden tersebut terjadi setelah Fred mencetak gol ketiga MU ada menit ke-70.
Elanga terkena lemparan koin di kepala sehingga membutuhkan penanganan dari tim medis. Selain itu, ada suar yang juga dilempar ke lapangan.
Empat Besar, MU?
United menang pada dua laga terakhir di Premier League. Sementara, West Ham selalu imbang pada periode yang sama. Kini, United cukup mantap berada di posisi keempat klasemen dengan keunggulan empat poin.
"Saya pikir United akan baik-baik saja untuk posisi empat besar, saya sangat yakin dengan itu," kata Roy Keane.
"United harus menjaga kepala mereka, tetap fokus dan menunjukkan kualitas, seperti yang mereka lakukan hari ini, dan mereka seharusnya baik-baik saja," tegas sang mantan kapten.
Klasemen Premier League
Sumber: Metro, BBC Sport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Jadon Sancho
Liga Inggris 20 Februari 2022, 23:23 -
Hasil Pertandingan Leeds United vs Manchester United: Skor 2-4
Liga Inggris 20 Februari 2022, 23:00 -
Awas Liverpool! MU Ikut Terjun dalam Perburuan Wonderkid Fulham, Fabio Carvalho
Liga Inggris 20 Februari 2022, 21:15 -
Wow! Manchester United Siap Beri Restu Jika Cristiano Ronaldo Ingin Hengkang
Liga Inggris 20 Februari 2022, 19:55
LATEST UPDATE
-
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39