Laurent Robert, Jagoan Free-kick dari Newcastle United
Gia Yuda Pradana | 23 Mei 2020 20:24
Bola.net - Laurent Robert adalah mantan gelandang Prancis yang pernah memperkuat Newcastle United periode 2001-2006. Dia dikenal sebagai salah satu jagoan free-kick di Premier League.
Musim 2001/02 adalah musim perdana Robert membela Newcastle setelah bergabung dari PSG. Musim itu juga bisa dibilang merupakan salah satu musim terbaiknya di Newcastle.
Musim itu, Robert mencetak delapan gol untuk Newcastle di Premier League. Dia mencatatkannya dalam 36 pertandingan.
Lima Gol Tendangan Bebas
Dari delapan gol yang dicetak Robert di Premier League musim itu, lima di antaranya dia ciptakan lewat tendangan bebas.
Laurent Robert di Premier League 2001/02:
- Pertandingan - 36
- Gol total - 8
- Gol tendangan bebas - 5
- Assist - 3.
Rekor Premier League
Lima gol tendangan bebas dicetak Robert di Premier League 2001/02.
Itu merupakan rekor gol tendangan bebas terbanyak oleh seorang pemain dalam satu musim Premier League. Namun, Robert tak memegang rekor ini sendirian. Dia sejajar dengan David Beckham, yang juga mencetak lima gol tendangan bebas untuk Manchester United di musim 2000/01.
Total, Robert mencetak 11 gol tendangan bebas di Premier League. Dia hanya kalah dari Beckham (18 gol) dan Thierry Henry (12 gol).
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Pochettino Sebut Mourinho Pelatih yang Tepat Untuk Tottenham
- Jack Grealish Dianggap Punya Talenta untuk Bermain di MU, Sepakat?
- Lampard Sukses Jadi Manajer, Terry Kapan?
- Mengenang Laga Terakhir John Terry Bersama Chelsea, Gasak Sunderland 5-1
- Sancho, Mbappe, dan Haaland, Mana yang Harus Diprioritaskan Liverpool?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Saran Legenda Birmingham agar MU Dapatkan Jude Bellingham
Liga Inggris 22 Mei 2020, 14:40 -
Erling Haaland Diklaim Bisa Sehebat Ronaldo, Sepakat?
Bundesliga 22 Mei 2020, 11:00 -
Tanpa Trofi Juara, Hanya Masalah Waktu Sebelum Harry Kane Hengkang
Liga Inggris 22 Mei 2020, 09:30
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39